• Follow Us On : 
Potret KOSWARI Karo Akan Terus  Berbenah dan Memberikan yang Terbaik Buat Masyarakat Salah satu kegiatan KOSWARI Kabupaten Karo yang melakukan penanaman 1000 pohon di Siosar beberapa bulan silam. Foto: KS

Dunia Pers

Potret KOSWARI Karo Akan Terus Berbenah dan Memberikan yang Terbaik Buat Masyarakat

Sabtu, 28 November 2020 - 18:58:25 WIB
Dibaca: 2183 kali 
Loading...

Petunjuk7.com - Korps Wartawan Republik Indonesia (KOSWARI) Kabupaten Karo periode 2020 - 2025, yang berkantor di Jalan Hingga, Kecamatan Kabanjahe, sudah berjalan setahun di bawah kepemimpinan Gembira Ginting.

Sehingga KOSWARI Kabupaten Karo akan terus berbenah dan berusaha agar ke depannya menjadi wadah bermanfaat dan memberikan sumbangsih yang terbaik buat semua masyarakat khususnya di Kabupaten Karo.

Selama setahun saja, KOSWARI Kabupaten Karo dalam periode ini sudah beberapa kali berbenah dengan berbagai kegiatan yang di mulai dari pelantikan para pengurus di Hotel Grand Garden Berastagi, pada 22 November yang silam.

Selanjutnya KOSWARI Kabupaten Karo melakukan rentetan kegiatan seperti memberikan sumbangan ayam kepada keluarga Betesda Ginting, di Desa Lingga Julu, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Karo.

Melakukan sosialisasi  pencegahan penularan Covid -19 dan membagikan masker kepada masyarakat di Kecamatan Kabanjahe, Tiga Panah dan Berastagi, serta Kota Kabanjahe.

Selain itu, melakukan kegiatan amal pada hari Adhyaksa ke 60 Tahun, bersama Kepala Kejaksaan Negeri  Denny Ahmad, SH., MH., dan memberikan sumbangan beras dan uang kepada keluarga Parni Br Ginting, dan keluarga Santi.

Dan juga peduli dengan kelestarian alam. Pada Hari Ulang Tahun Polwan ke 72, KOSWARI Kabupaten Karo beserta DPD Walantara Kabupaten Karo dan jajaran Polres Tanah Karo melakukan penanaman 1000 pohon.

Penanaman 1000 pohon juga di hadiri oleh Kapolres Karo AKBP Yustinus Setyo , Ketua DPD Walantara Karo Daris Kaban dan masyarakat Siosar.

Selain peduli lingkungan, melakukan amal dan peduli kesehatan. KOSWARI Kabupaten Karo juga peduli dengan pendidikan Kabupaten Karo, salah satu kegiatan yang di lakukan untuk menunjang pendidikan di Karo ialah dengan memberikan memberikan bantuan kepada Forum Pemuda Peduli Pendidikan ( FP3K).

Yang memberikan bantuan berbagai macam buku dan listrik yang tujuannya untuk menunjang pendidikan di Kabupaten Karo.

Ketua Koswari Kabupaten Karo Gembira saat di minta tangapan nya pada Sabtu ( 28/11/2020) mengatakan

"Akan terus berupaya meningkatkan kualitas dan kuantitas KOSWARI Kabupaten Karo dengan berbagai kegiatan seperti akan memberikan pelatihan jurnalistik kepada siswa dan mahasiswa di Kabupaten Karo yang bertujuan untuk menambah wawasan bagi para siswa dan mahasiswa," sebut Ketua KOSWARI Kabupaten Karo, Gembira Ginting kepada wartawan, Sabtu (28/11/2020).

"Kedepannya KOSWARI Karo juga berencana untuk mendirikan SMA - Plus di Kabupaten Karo, untuk menunjang pendidikan di Kabupaten Karo kedepannya," ujar Gembira Ginting. (KS). 



Loading...

Akses petunjuk7.com Via Mobile m.petunjuk7.com
TULIS KOMENTAR
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA
Loading...
KABAR POPULER