Petunjuk7.com - Mengantar Purna Tugas Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman berlangsung di Balai Serindit Gedung Daerah, Senin (24/9/18).
Bupati Kampar Azis Zainal didaulat memberikan sambutan mewakili bupati walikota se Riau untuk menyampaikan pesan dan kesan.
Menurut Azis, terlalu banyak asam garam yang telah dicicipi. Baik sesama pejabat pemerintahan mau pun pribadi, yang menurut Andi telah lama mengenal Andi Rachman (sapaan akrab Gubri).
Mundurnya Andi sebagai orang nomor satu di negeri lancang kuning ini bukanlah akhir dari kebersamaan. Tetapi impiannya untuk ikut bertarung ke Senayan Jakarta, sebagai anggota DPR RI, justru untuk membangun daerah, menjadi Riau lebih baik.
"Banyak suka duka bersama beliau, banyak asam garam yang telah dirasakan. Saya tahu pak Andi orangnya disiplin, memiliki komitmen yang kuat membangun daerah," kata Azis.
Politisi PPP yang juga mantan anggota DPRD Riau ini
berharap nanti ketika terpilih menjadi anggota DPR RI, Andi dapat berkontribusi lebih besar untuk Riau. Karena ketika berada di pusat, tentu semakin banyak yang bisa diperbuat.
"Sebagai bawahan pak Andi, kami mendoakan agar sukses di tempat yang baru. Doakan Provinsi Riau yang saat ini dipimpin pak Wan sebagai Plt Gubri, termasuk nantinya Riau setelah dipimpin Syamsuar dan Edi Natar, tolong daoakan juga," ujar Azis.
Irjend Pol Widodo Eko Prihastopo yang baru saja menjabat sebagai Kapolda Riau juga menyatakan terkesannya. Menurutnya, Andi pribadi hangat dan pandai menghargai siapa pun.
"Saya baru sebulan menjabat sebagai Kapolda Riau setelah dilantik Kapolri. Meski baru beberapa kali berkesempatan bertemu, tapi kesan saya beliau pribadi yang hangat, memiliki senyum khas, bisa menghargai," ujar Kapolda. (Rij/MCR).