Petunjuk7.com - Mutasi pejabat di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, masih akan terus berlanjut. Dalam waktu dekat para pejabat esselon III dan IV di Organisasi Perangkat Daerah (OPD), akan kembali dievaluasi.
"Kemungkinan itu bisa, karena belum semua jabatan terisi. Bisa cepat, bisa juga lambat. Ketika pak Walikota membutuhkan, kan bisa langsung. Dan evaluasi ini terus berjalan," ujar Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Drs. H.M Noer MBS, SH. MSI. MH. Senin (29/10/2018).
M Noer menyebutkan, evaluasi bagi para pejabat di lingkungan Pemko Pekanbaru khususnya pejabat esselon III dan IV, juga tidak harus mendapatkan izin dari Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri).
"Pelantikan esselon III dan IV itu kan tak perlu izin kesana-kemari. Contohnya kemarin, pak walikota langsung memberikan disposisi agar saya melantik pejabat. Jadi tidak dipastikan waktunya," terang M Noer. (R.Hermansyah/Kominfo).