Pesaham Facebook Inc Minta CEO Mundur
Petunjuk7.com - Empat pemegang saham publik pada Facebook Inc di Amerika Serikat meminta CEO Mark Zuckerberg mundur sebagai pimpinan karena terlibat banyak skandal.
“Proposal ini akan membuat kami bisa memaksakan percakapan di rapat tahunan hingga berlanjut ke pengadilan untuk pendapat publik,” kata Bendahara Rhode Island State, Seth Magaziner, dikutip dari Reuters.
Dia berpendapat permintaan itu layak diajukan guna menarik perhatian Facebook terkait masalah yang mereka hadapi dan cara mengatasinya.
Di sisi lain, Facebook menolak berkomentar.
Proposal, yang bertujuan untuk dibicarakan pada pertemuan tahunan para pemegang saham pada mei 2019, meminta direksi membentuk badan independen guna memperbaiki pengawasan, menyusul kontroversi yang merusak reputasi Facebook, antara lain membagikan informasi pengguna tanpa izin, penyebaran berita palsu dan campur tangan asing dalam pemilu AS.
Bendahara Illinois State, Michael Frerichs dalam sebuah wawancara berpendapat badan indpenden ini mungkin tidak bisa mengatasi semua isu, namun “mungkin akan mengurangi masalah dan sedikit penurunan harga saham” perusahaan tersebut.
Magaziner dan Frerichs menjadwal untuk bertemu dengan lebih banyak investor Facebook untuk meminta dukungan.
Terhadap permintaan yang diberi nama resolusi 2017, Facebook berpendapat badan independen dapat “menimbulkan ketidakpastian, kebingungan dan tidak efisien dalam direksi, manajemen dan relasi”.
Zuckerberg, menurut berkas pada April lalu, memiliki hak suara sebesar 60 persen.
Sumber:Antaranews.com