MENU TUTUP

Razia Hotel dan Hiburan Malam: 66 Orang Terjaring Razia Satpol PP Pekanbaru

Selasa, 25 September 2018 | 22:17:39 WIB Dibaca : 2487 Kali
Razia Hotel dan Hiburan Malam: 66 Orang Terjaring Razia Satpol PP Pekanbaru Foto:pekanbaru.go.id
Loading...

Petunjuk7.com - Satpol PP Kota Pekanbaru menggelar razia di hotel serta tempat hiburan malam, Senin (24/9) malam hingga dini hari Selasa (25/9).

Hasilnya, petugas dari Satpol PP ini berhasil mengangkut 66 orang di sejumlah tempat.

Razia dari pukul 21.00 Wib hingga pukul 01.00 Wib dini hari itu menargetkan pasangan tidak resmi serta tempat-tempat hiburan malam yang menjadi ajang mesum.

Saat razia tersebut, di hotel Sabrina Paninsula Jalan Tuanku Tambusai, Satpol PP menemukan 15 orang. 

Dari jumlah itu, 14 pria dan wanita merupakan pasangan tidak resmi dan satu wanita tanpa pasangan. Mereka diamankan dari kamar yang berbeda. 

Usai menggeledah kamar di hotel itu, Satpol PP bergerak menuju warung remang-remang di Jalan SM Amin dan Jalan Siak II Kecamatan Rumbai. Di dua tempat ini  puluhan pemandu karaoke dan pengunjung diamankan. 

Setelah itu, tim bergerak ke KTV Permata dan Terminal 8 di Jalan Sudirman. Di Permata, ditemukan 9 pemandu karaoke asal Jawa Barat. Sedangkan di Terminal 8, Satpol PP mengangkut belasan pengunjung dan pekerja wanita. (R.Hermansyah/Kominfo).

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pemkab Karo Kembali Tertibkan Pedagang Kaki Lima, Pedagang: Intinya Jangan Pilih Kasih dan Tegas Dalam Penertiban

2

Bupati Karo Melalui Kadis Lingkungan Hidup Bagikan Tong Sampah Kepada Masyarakat Kelurahan Pasar Berastagi 

3

Danramil 06/MT Kapten Inf JE Sembiring Tinjau Pembangunan Koperasi Merah Putih Desa Kineppen

4

6 Kepala SMA Negeri Kabupaten Karo Serah Terima Jabatan, Normawati Martianna Ginting Spd Jadi Kepala SMA N 1 Berastagi 

5

Disperindag Imbau Pedagang Tak Jualan Di Bahu Jalan Dan Diatas Trotoar Demi Ketertiban dan Kenyamanan Pasar Berastagi