• Follow Us On : 
Sumur Bor dan MCK TMMD 125 Kodim 0205/TK Rampung, Warga Desa Barusjahe Nikmati Manfaatnya Peresmian Sumur Bor di Desa Barusjahe Kecamatan Barusjahe Kabupaten Karo

Sumur Bor dan MCK TMMD 125 Kodim 0205/TK Rampung, Warga Desa Barusjahe Nikmati Manfaatnya

Kamis, 21 Agustus 2025 - 14:44:23 WIB
Dibaca: 267 kali 
Loading...

Petunjuk7.com, KARO [ Program tambahan TMMD 125 Kodim 0205/TK TA 2025 berupa pembangunan sumber air bersih melalui sumur bor dan fasilitas MCK (Mandi, Cuci, Kakus) di Desa Barusjahe Kecamatan Barusjahe Kabupaten Karo, telah rampung 100% dan sudah diresmikan langsung oleh Pangdam I/BB Mayjen TNI Rio Firdianto pada hari, Kamis 21/8/2025.

Selain pembangunan jalan penghubung antara dua desa di Desa Barusjahe yang menjadi program utama, TMMD 125 juga mencakup pembangunan lima sumur bor sebagai sumber air bersih. Saat ini, sumur bor telah selesai dan masyarakat siap menggunakan untuk keperluan sehari hari.

Keberadaan sumur bor dan fasilitas MCK tersebut tentu sangat membantu meningkatkan kualitas hidup warga, terutama dalam hal kesehatan dan kebersihan lingkungan, terlebih di musim kemarau seperti saat ini.

Tak hanya fokus pada pembangunan infrastruktur, tim Satgas TMMD juga melaksanakan kegiatan sosial dengan membersihkan dan membersihkan Desa. Saat ini, pembangunan sumur bor, pembangunan jalan, pembangunan culvert sudah selesai dan langsung diresmikan Pangdam I/BB sebagai kelanjutan upaya memperindah dan memperbaiki fasilitas warga.

Masyarakat Desa Barusjahe Kecamatan Barusjahe Kabupaten Karo menyambut antusias dan merasa senang atas perhatian yang diberikan oleh Satgas TMMD Ke-125 Kodim 0205/TK. Banyak warga yang tidak menyangka dengan pembangunan jalan dan sumur bor ini, yang kini menambah kenyamanan dan keindahan tempat desa mereka.

Dandim 0205/TK Letkol Inf Robert B Panjaitan menyampaikan,“Kami bersyukur pembangunan sumur bor dan MCK salah satu titik TMMD ini dapat selesai tepat waktu dan memberikan manfaat langsung kepada masyarakat. Upaya ini merupakan wujud kepedulian kami dalam memenuhi kebutuhan dasar warga akan air bersih dan fasilitas sanitasi yang layak. 

Selain itu, perbaikan jalan dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan keagamaan sekaligus mempererat tali silaturahmi dan semangat gotong-royong di masyarakat. Kami berharap seluruh hasil TMMD ini dapat dirawat dan menjadi modal pembangunan berkelanjutan di Desa Barusjahe.

Dengan selesainya pembangunan ini, diharapkan masyarakat semakin merasakan manfaat TMMD 125 Kodim 0205/TK yang membawa perubahan positif dan kemajuan berkelanjutan bagi wilayah tersebut.

 

Laporan : Surbakti 



Loading...

Akses petunjuk7.com Via Mobile m.petunjuk7.com
TULIS KOMENTAR
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA
Loading...
KABAR POPULER