• Follow Us On : 
Jalan Jamin Ginting Dilanda Banjir , Arus Mudik Macet Total , Polres Tanah Karo Menghimbau Supaya Tetap Waspada dan Hati Hati Terlihat petugas dari Polres Tanah Karo dan Kodim 0205/TK saat atur lalu lintas

Jalan Jamin Ginting Dilanda Banjir , Arus Mudik Macet Total , Polres Tanah Karo Menghimbau Supaya Tetap Waspada dan Hati Hati

Ahad, 30 April 2023 - 16:40:57 WIB
Dibaca: 4220 kali 
Loading...

Petunjuk7.com [ Ruas Jamin Ginting atau Jalan  Medan - Karo tepatnya di Pabrik Aqua Berastagi Kecamatan Berastagi Kabupaten Karo terlihat digenangi air atau mendapat kiriman banjir pada hari Minggu 30/04/2023 sekitar pukul 15.00 wib .

Pantauan wartawan , Jalan yang berada di antara Penatapan dan Pabrik air mineral itu dibanjiri oleh arus yang sangat deras dari atas gunung. Arus deras itu membuat para pengendara sepeda motor beberapa kali nyaris terjatuh akibat terseret arus Banjir.

Alhasil, ruas jalan di sekitaran Penatapan menjadi terhambat dan macet baik dari arah Kota Berastagi maupun Kota Medan.

Menurut salah seorang warga yang bernama Erwin Ginting saat ditemua dilokasi tersebut mengatakan , memang sering menjadi langganan banjir, apalagi bila terjadi hujan yang cukup deras.
 

"Sudah sering bang. Apalagi kalau hujan deras . Menurutnya, hujan tersebut merupakan kiriman dari atas gunung Sibayak yang saat ini masih di guyur hujan ," ucap Darwin .

Ditempat yang sama Kapolres Tanah Karo AKBP Ronny Nicolas Sidabutar SH SIK MH ketika dikonfirmasi wartawan melalui Kasat Lantas AKP Bevan Raga Utama SIK mengatakan , betul bang , pada saat ini ada kemacetan lalu lintas karena Jalan tersebut digenangi air hujan yang begitu deras .

" Saya imbau kepada masyarakat yang ingin melanjutkan perjalanan mudik ke Medan maupun ke arah Berastagi supaya tetap hati - hati , kita lihat pada saat ini cuaca sangat extrim, apalagi melintasi perbukitan seperti sekitar Penatapan dan Tahura Bukit Barisan supaya tetap hati - hati .

Kasat Lantas ini menambahkan ," jika terjadi kemacetan gara - gara kerusakan mobil supaya jangan saling mendahului dan tetap patuhi peraturan lalu lintas supaya jalan Jamin Ginting tidak macet , tetap hati- hati , utamakan keselamatan daripada kecepatan  ," ucap Kasat Lantas AKP Bevan Raga Utama SIK. 

Amatan awak media , terlihat personil Kodim 0205/TK dan Polres Tanah Karo bekerjasama untuk mengatasi kemacetan di Jalan Jamin Ginting di saat macet karena jalan tersebut digenangi air yang  begitu deras . 

Bahkan terlihat di salah satu Grup Gunung Sinabung ada seseorang yang melaporkan setuasi arus air di Desa Sembahe terlihat begitu deras dan tinggi air pun terlihat bertambah karena air dari Kabupaten Karo datang begitu deras dan diduga ada juga satu unit mobil terbawa arus tapi sampai berita ini dikirim ke meja redaksi belum tau kita ada korban jiwa atau tidak .

 

Laporan : Sekilap 



Loading...

Akses petunjuk7.com Via Mobile m.petunjuk7.com
TULIS KOMENTAR
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA
Loading...
KABAR POPULER