Petunjuk7.com - Angin kencang yang melanda sebagian wilayah Kabupaten Karo, Propinsi Sumatra Utara, mengakibatkan sejumlah pohon tubang hingga menghalangi aktivitas di jalan raya.
Seperti yang terjadi pada Minggu (18/10/2020) sekitar Pukul 09 : 00 WIB, di jalan Jamin Ginting tepatnya di Desa Daulu, Kecamatan Berastagi Kabupaten Karo.
Akses jalan di wilayah itu yang menghubungkan Kabupaten Deliserdang dan Kabupaten Karo terdapat beberapa pohon tumbang berada di tengah jalan diterjang angin kencang. Lantas, kejadian tersebut menganggu aktivitas lalu lintas.
Petugas dari Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tanah Karo yang dipimpin langsung oleh Aipda Sebayang bersama masyarakat memotong kayu yang ada di tengah jalan, membersihkan ranting potongan kayu agar tidak menganggu aktivitas lalu lintas.
''Sekitar 25 menit kemudian jalan kembali normal," kata Aipda Sebayang kepada wartawan di sela - sela membersihkan pohon tumbang akibat angin kencang bersama masyarakat.
Salah satu pengemudi yang bernama Rinal Tarigan kepada wartawan, mengaku ketika mau melintas ke Kota Berastagi sempat di lokasi tumbangnya kayu terjadi macet. Akan tetapi cuma hanya sebentar.
"Tapi berkat kerja keras dari Satuan Lalu Lintas Polres bersama masyarakat setempat akhirnya kemacetan tidak lama terjadi. Jadi saya mewakili pengendara mengucapkan banyak terima kasih kepada polisi yang sudah membersihkan material kayu ini, " ucap Rinal. (KS).