Petunjuk7.com -Rencana kedatangan dadakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Riau, Kamis esok (14/3/19) dipastikan batal. Belum diketahui alasan pasti musabab pembatalan kehadiran orang nomor satu di Riau tersebut.
"Tidak jadi datang, sudah dipastikan," kata Wakil Ketua DPRD Riau Kordias Pasaribu, Selasa (12/3/19).
Kordias mengira alasan pembatalan lebih karena padatnya agenda yang sedang dijalani orang nomor satu di Indonesia tersebut. Apalagi Jokowi juga sudah beberapa mengunjungi negeri lancang kuning ini beberapa waktu lalu.
"Ya kita tidak tahu alasannya apa. Tapi mungkin saja, jadwal beliau kan padat," ungkap Kordias.
Meski begitu, politisi Partai Demokrasi Indonesia (PDI-P) ini menilai pembatalan kunjungan Presiden ke Riau pasti ada hikmahnya. Karena di hari bersamaan, juga ada agenda kampanye Calon Presiden (Capres) nomor urut dua, Prabowo Subianto.
Seperti diketahui, Jokowi juga merupakan Capres petahana nomor urut satu yang berpasangan dengan Ma'aruf Amin. Kordias lantas menceritakan bagaimana ketika kunjungan kerja Jokowi ke Riau baru-baru ini, bersamaan dengan mantan Presiden Susilo Bambang Yudoyono (SBY) yang juga salah satu tim sukses Capres nomor urut dua Prabowo-Sandi.
Dimana saat itu terjadi kejadian tak mengenakan. Terlepas dari apa persoalan terjadi. Kordias menilai, jika yang dimaksud menghindari gesekan baru, itu sudah tepat.
"Ndak bagus juga karena bersamaan waktunya. Ya, mengindari gesekan. Mungkin memang bukan presidennya, tapi bawahnya ini. Saya kita ini sudah tepat," papar Kordias.
Sebelumnya, Gubernur Riau Syamsuar menyatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dipastikan akan kembali mengunjungi Provinsi Riau. Diantara agenda Jokowi ke bumi lancang kuning ini yakni meresmikan PT Asian Pasific Rayon di Pelalawan. Kemudian orang nomor satu di Indonesia itu akan menjungi Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru yang sebelumnya telah diresmikan Menpan RI.
"Presiden kan itu ke Pelalawan, kalau di sini nanti belum tahu ini apa agendanya. Salah satunya meninjau Mal Pelayanan Publik di Kantor Walikota Pekanbaru," kata Syamsuar.
Kunjungan Presiden Jokowi tersebut langsung didampingi ibu negara Iriana Joko Widodo. Ada pun kunjungan ke Pelalawan tersebut dijadwalkan pada pagi hari. Kunjungan orang nomor satu di Indonesia tersebut akan didahului kedatangan Panglima TNI dan Kapolri, besok. Namun apa agendanya, Syamsuar belum mengetahuinya. (Rij/MCR)