• Follow Us On : 
Mau Tahu Rasa Kopi Pak RM Berastagi? Coba Singgah Kesana, Pengakuan Pengunjung: Natural, dan Nikmat Kapolsekta Berastagi bersama para pengunjung sedang menikmati kopi Pak RM, Minggu (9/12/2018). Foto:KS.

Mau Tahu Rasa Kopi Pak RM Berastagi? Coba Singgah Kesana, Pengakuan Pengunjung: Natural, dan Nikmat

Ahad, 09 Desember 2018 - 21:28:17 WIB
Dibaca: 3661 kali 
Loading...

Petunjuk7.com - Pengunjung mengaku kala menikmat kopi Pak RM di Berastagi, Kabupaten Karo, Propinsi Sumatra memiliki rasa yang khas yakni; natural.

Karena proses pembuatan kopi tersebut, melalui proses natural, sehingga betah berjam-jam. Apalagi soal rasa, enaknya pun sampai ke perut . Karena penyajianya dilakukan secara profesional.

Demikian dikatakan Kapolsekta Berastagi Kompol Aron TTM Siahaan, SH., bersama Kanit Intel Ipda Polsekta Berastagi, Trada Tarigan, Kanit Reskrim Polsekta Berastagi Iptu J. Munte dan sejumlah penikmat kopi dari Berastagi, Medan dan sekitarnya saat menikmati suguhan kopi Pak RM Berastagi, Minggu (9/12/2018).

"Rasa kopi ini memiliki identitas tersendiri. Jadi kopi Pak RM Berastagi memang tidak ada duanya nikmatnya dan sebagian kota di manca negara  ini sudah mengenal Kopi Pak RM," ungkap Kapolsek Berastagi.

"Kopi Karo itu akan semakin dikenal ke mancanegara karena cita rasanya tersendiri dan semakin hari rasanya tetap nikmat," timpal Kanit Reskrim Polsekta Berastagi Iptu J. Munte.

Pemilik kopi Pak RM Berastagi, Ramlan Meliala menyebutkan kenikmatan dan kwalitas kopi banyak dipengaruhi proses pasca panen.

Karena katanya, proses paska panen yang baik, sudah menyumbang lebih dari 50 persen cita rasa kopi. Sehingga proses pasca panen tersebut, termasuk mulai dari pemetikan ceri merah hingga rentang waktu pengupasan kulit daging kopi. Kemudiam, permentasi kopi  pencucian dan penjemuran kopi sampai kadar air kopi yang diharapkan hingga 11 persen. 

"Proses rosating juga memberi sumbangan untuk kwalitas kopi yang cukup baik sesuai dengan tive rosting yang diinginkan," papar Ramlan.

Sedangkan, Budi Ong penyeduh OT89 Coffee yang berlokasi Jalan Koramil Delitua menyebutkan, salah satu dari sekian banyak metode penyeduhan kopi, Budi Ong menyeduk Kopi Karo dengan proses natural dengan metode V60.

"Karena dengan merode V60, kita bisa memberikan pilihan cita rasa penikmat kopi tersebut," tuturnya saat berada di Kopi Pak RM.

Festival Kopi Karo

Sejauh ini para penikmat kopi sudah mulai pintar untuk menentukan pilihan cita rasa untuk dirinya sendiri. Pasokan kopi yang diperoleh Budi Ong untuk usahanya berasal dari Sumatera Utara.

Terhadap festival kopi Karo yang sedang di gelar di Berastagi, Budi merasa ada keterlambatan pihak panitia untuk mempromosikan kegiatan ini. Ia menilai kegiatan seperti ini bisa semakin sukses digelar.

"Kalau waktu promosi hingga satu bulan kedepan, jelas juara dua penyeduh kopi secara manual di festival ini," katanya.

Beda Budi, beda Manager Hotel Sinabung Hills Berastagi  Pasaribu menyebutkan kopi Karo mulai cukup dikenal di dunia pariwisata Sumatera Utara khususnya di Berastagi.

"Sebagai contoh di Sinabung Hills, Berastagi, para tamu-tamu hotel disuguhi kopi Karo, di waktu sarapan pagi, makan siang ataupun makan malam dan  para tamu tamu sangat menyukainya," akunya kepada www.petunjuk7.com, Minggu (9/12/2018).

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Karo Sarjana Purba selaku penyelenggaran kegiatan tersebut mengatakan, " festival kopi ini kita selenggarakan setiap setahun sekali," sebutnya.

"Biar bisa mendongkrak perekonomian masyarakat Kabupaten Karo ini kususnya petani Karo. Mudah - mudahan nanti setelah selesainya acara ini semoga kopi petani tetap mahal harga jualnya," kata Kepala Dunas Pertanian Kabupaten Karo ini.

Untuk itu, bagi Anda mau tahu rasa kopi Pak RM Berastagi? Nah, silahkan singgah kesana. (KS).


 



Loading...

Akses petunjuk7.com Via Mobile m.petunjuk7.com
TULIS KOMENTAR
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA
Loading...
KABAR POPULER