MENU TUTUP

Sigap Babinsa Koramil 07/JH Bantu Warga Atasi Pohon Tumbang Akibat Hujan Dan Angin Kencang

Selasa, 23 September 2025 | 17:22:21 WIB Dibaca : 1077 Kali
Sigap Babinsa Koramil 07/JH Bantu Warga Atasi Pohon Tumbang Akibat Hujan Dan Angin Kencang Babinsa Koramil 07/JH Saat Bantu Warga Bersihkan Material Kayu
Loading...

Petunjuk7.com, KARO [ Akibat cuaca ekstrem yang tidak menentu dan curah hujan yang cukup tinggi disertai angin kencang yang mengakibatkan terjadinya pohon tumbang di Desa Juhar Perangin Angin Kec Juhar Kabupaten Karo. Kali ini pohon tumbang mengenai badan jalan serta tiang listrik dan mengakibatkan kemacetan lalu lintas di Jalan Juhar - Tigabinanga maupun sebaliknya pada hari Selasa 23/9/2025.

Dari kejadian ini Babinsa Koramil 07/JH Serda R Marbun bersama warga Desa Juhar dan personel Polsek Juhar serta warga sekitar dengan sigap berada dilokasi kejadian dan segera berkoordinasi dengan pihak terkait. 

Sementara batang pohon dan tiang listrik serta ranting yang mengenai badan jalan dengan segera ditangani dan dibersihkan menggunakan alat seadanya untuk mempercepat proses penanganan, mengingat batang pohon yang tumbang menghalangi jalan raya dan mengakibatkan kemacetan yang panjang di alur lalu lintas. Dan untungnya dari kejadian tersebut tidak mengakibatkan kerugian materiil ataupun korban jiwa.

Menurut laporan dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), curah hujan yang tinggi dan angin kencang telah terjadi sejak beberapa hari terakhir di beberapa wilayah di Indonesia. Hal ini telah menyebabkan tanah menjadi jenuh dan tidak stabil, sehingga pohon-pohon yang berukuran cukup besar menjadi lebih rentan untuk tumbang.

Eksistensi hujan yang tinggi disertai angin kencang, BMKG memprediksi bahwa cuaca ekstrem akan terus berlanjut dalam beberapa hari ke depan. Warga diimbau untuk selalu memantau informasi cuaca dan mengikuti instruksi dari pihak berwenang.

“Dari kejadian ini Babinsa Koramil 07/JH memberikan imbauannya terhadap warga untuk waspada dan berhati-hati terhadap pohon-pohon di sekitar yang sekiranya berpotensi tumbang dan selalu sigap terhadap bencana alam yang dapat terjadi kapan saja.

 

Laporan : Surbakti 

 


 

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Den Intel Kodam I/BB, Intel Korem 023/KS Dan Intel Kodim 0205/TK Tangkap Dua Orang Pengedar Narkoba di Desa Kuta Pengkih

2

Dana Nasabah Kembali 100%, BRI Kabanjahe Laporkan Oknum Pelaku Fraud Ke Polres Tanah Karo

3

Danramil 03/BT Mayor Chb Vinchen Bangun, Kodim 0205/TK Terus Mendukung Program Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Melalui KDKMP

4

Baru 11 Hari Menjabat Sebagai Kajari Karo, Danke Rajagukguk SH.M.Si Amankan Terduga Pelaku Koruptor Pembuatan Jaringan Profil Desa Di 4 Kec

5

Diskominfo Kabupaten Karo Gelar Pelatihan Jurnalistik Bersama Pers, Kadis Kominfo: Menyampaikan informasi yang akurat dan menarik