MENU TUTUP

Ada Apa? Paramedis di RSUD Kabanjahe Unjuk Rasa Tuntut Dana Lelah Covid - 19

Jumat, 14 Agustus 2020 | 22:41:50 WIB Dibaca : 2737 Kali
Ada Apa? Paramedis di RSUD Kabanjahe Unjuk Rasa Tuntut Dana Lelah Covid -  19 Tampak, para petugas RSU Kabanjahe saat melakukan aksi di depan RSU Kabanjahe, Jumat (14/8/2020) pagi. Foto: KS
Loading...

Petunjuk7.com -.Gelombang protes paramedis di Kabupaten Karo melebar masalahnya. Setelah sebelumnya di Puskesmas Berastagi dan Merdeka, pada Jumat (14/08/2020) pagi, para tenaga kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabanjahe juga menggelar aksi unjuk rasa. Ada Apa?

Memang, berbeda masalahnya di Puskesmas Berastagi dan Merdeka, pendapat terbuka perawat di RSUD Kabanjahe cepat direspon. Berselang beberapa waktu saja, satu pertemuan para pihak membahas persoalan di RSUD Kabanjahe langsung digelar. 

Isu soal tidak mengucurnya dana lelah dalam penanganan Covid-19 kemungkinan jadi alasan kuat tingginya atensi langsung dari Bupati Kabupaten Karo, Terkelin Brahmana, SH., MH.

Meski agenda kerja padat, termasuk didalamnya jadwal kegiatan kenegaraan di DPRD Kabupaten Karo dan penanganan dampak erupsi berkelanjutan Sinabung, sang Bupati Kabupaten Karo masih mampu membagi waktu untuk hadir.

Rapat yang berlangsung bertempat di Aula RSUD Kabanjahe yang dipimpin oleh Bupati Kabupaten Karo, didampingi Wakapolres Tanah Karo Kompol Hasian Panggabean, Kabag Ops Polres Tanah Karo, AKP Dearma Munthe, Kepala Inspektorat Kabupaten Karo Pilimon Brahmana, dan para perawat.

Hingga berita ini diturunkan, rapat sedang berlangsung. Dialog dengan tujuan mencari solusi atas masalah ini masih coba terus diupayakan. 

Sementara, mogok kerja sebahagian besar tenaga medis Puskesmas Merdeka juga berlanjut.

Para pelayan kesehatan ini menggelar aksi ini dengan tidak melakukan aktifitas apapun. Selain duduk menunggu kebijakan Dinas Kesehatan Kabupaten Karo, paramedis memilih diam di halaman Dinas Kesehatan Karo di Kabanjahe. 

Tuntutan mengganti Kepala Puskesmas Merdeka, sebagaimana juga yang kemarin disuarakan rekan sejawat di Berastagi sama lantang mereka minta. 

Keberhasilan memindahkan Kepala Puskesmas Berastagi diduga jadi alasan kuat staf medis Puskesmas Merdeka mengikuti jejak koleganya. Meskipun, kini masalah di Puskesmas Berastagi masih menggantung dan dalam tahap pemeriksaan oleh Inspektorat Pemerintah Kabupaten Karo. 

Laporan: KS

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si