Kepedulian Ditengah Covid 19, Anggota DPR RI Bantu Sembako Kepada Wartawan (PJTK)
Petunjuk7.com - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Bob Andika Mamana Sitepu, SH., memberikan bantuan paket sembako kepada wartawan yang bergabung di Persadaan Jurnalist Tanah Karo (PJTK), Rabu (15/4/2020) siang.
Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Bob Andika Mamana Sitepu, SH., kepada awak media yang dinilainya, berperan sebagai garda terdepan dalam penyampaian berbagai informasi kepada masyarakat dalam memerangi virus corona atau Covid 19.
Di sela - sela pembagian sembako tersebut Bob Andika Mamana Sitepu kepada wartawan, mengatakan bahwa dalam situasi wabah corona ini, banyak warga yang terbebani.
Namun dalam pengamatan Fraksi PDI - P ini, yang berada di garda terdepan, selain tenaga medis yang menangani pasien corona, juga ada wartawan yang rentan tertular virus karena setiap saat berhubungan langsung dengan pihak-pihak terkait.
“Mereka sibuk memberikan penyajian informasi yang akurat kepada masyarakat, kadang diri mereka sendiri tidak terurus. Oleh sebab itu, bantuan yang saya berikan ini sebagai wujud kepedulian terhadap awak media yang sudah bekerja di lapangan, mengumpulkan informasi untuk disampaikan kepada masyarakat,” ungkap Bob Mamana Sitepu didampingi Jimbo Purba memberikan bantuan tersebut kepada PJTK.
Disebutkannya, bantuan yang diberikan memang tidak seberapa nilainya. Namun, lanjutnya, sebagai wujud kepedulian dan sebagai penyemangat, bantuan yang diberikan kiranya dapat membuat wartawan lebih semangat lagi dalam menyampaikan informasi yang akurat terkait Covid 19 kepada seluruh lapisan masyarakat.
“Selain diberikan kepada wartawan, saya juga memberikan bantuan kepada warga Kabupaten Karo. Ada pun desa yang kita bagikan sembako hari ini adalah, Desa Semangat, Desa Deram, Desa Gurusinga, Desa Raya, Semangat Gunung, Desa Merdeka, Ujung Tran," ungkap Anggota DPR RI ini.
“Melalui kesempatan ini, saya mengajak kepada teman-teman pengusaha, pejabat dan anggota DPR, agar dalam situasi dan kondisi seperti ini, kita bergandengan tangan bahu-membahu membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan bantuan. Saya juga berharap Pemerintah Kabupaten Karo bisa membuat kebijakan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat,” tambah Bob Andika Mamana Sitepu.
Untuk itu, seorang perwakilan PJTK, Aston Sembiring mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan Bob Andika Mamana Sitepu.
"Mengucapkan terima kasih kepada Anggota DPR RI yang telah memberikan bantuan kepada para kuli tinta, yang ada di Kabupaten Karo ini," ucap Aston Sembiring peliput berita terbitan dari Kota Medan ini. (KS)