MENU TUTUP

Gubri Sudah Usulkan Catur Jadi Bupati Kampar Definitif ke Kemendagri

Selasa, 15 Januari 2019 | 16:39:00 WIB Dibaca : 1981 Kali
Gubri Sudah Usulkan Catur Jadi Bupati Kampar Definitif ke Kemendagri Wakil Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto SH. Foto:MCR
Loading...

Petunjuk7.com - Gubernur Riau, (Gubri) H Wan Thamrin Hasyim, telah mengusulkan pengangkatan Wakil Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto, menjadi bupati Kampar definitif. Pengusulan ini diajukan karena Bupati Kampar Azis Zaenal wafat beberapa waktu lalu.

"Usulan penetapan wakil bupati Kampar (Catur Sugeng) menjadi bupati Kampar sudah kita sampaikan ke Kemendagri. Nanti dalam SK itu sekaligus pemberhentian almarhum," kata Asisten I Setdaprov Riau, Ahmad Syah Harrofie, Selasa (15/1/2019).

Mantan Penjabat Bupati Bengkalis ini mengatakan, pihaknya tidak bisa memastikan kapan Surat Keputusan (SK) penetapan bupati Kampar definitif itu. Hal ini karena tidak ada batas penetapan. 

"Itu tak ada batas. Tapi setelah SK-nya keluar wakil bupati Kampar dilantik menjadi bupati Kampar oleh gubernur Riau di ibukota provinsi," terangnya. 

Setelah itu, lanjut Ahmad Syah, baru berlaku tahapan pengusulan wakil bupati Kampar oleh koalisi partai pengusung bupati dan wakil bupati Kampar pada Pilkada Kampar periode 2017-2022. 

"Pengusulan wakil bupati juga tak ada batasan waktu. Yang penting 18 bulan sebelum Akhir Masa Jabatan (AMJ) bisa dilakukan pengusulan wakil bupati Kampar," paparnya. 

Pengusulan wakil bupati Kampar ini, tambah Ahmad Syah, diusulakn partai pengusung ke DPRD Kampar. Kemudian DPRD menetapkan calonnya, baru nanti diusulkan ke gubernur Riau dan diteruskan ke Kemendagri.(Rij/MCR).

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si