Warga Heboh, Rasli Ditemukan Tewas di Kamar Hotel Istana VIII
Sumatera Utara - Rasli Ritonga (45), seorang karyawan hotel ditemukan tidak bernyawa di sebuah kamar Hotel Istana VIII di Jalan Merdeka, Kelurahan Kayu Jati, Kecamatan Panyabungan Kota, Kabupaten Mandailing Natal (Madina) Selasa (12/12) sore.
Peristiwa ini pertama kali diketahui oleh petugas hotel bernama Armen Pakpahan (31) yang saat itu sedang memantau setiap kamar hotel.
Atas kejadian tersebut, tampak polisi langsung tiba dilokasi kejadian dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Dari hasil olah TKP, polisi tidak menemukan tanda-tanda kekerasan yang dialami korban.
Menurut keterangan pihak kepolisian, kematian Rasli belum diketahui secara pasti apa penyebabnya. Namun, diduga kuat korban tewas akibat serangan jantung.
"Kuat dugaan korban meninggal akibat Sakit," kata Kapolsek Panyabungan Kota, AKP Andi Gustawi kepada www
petunjuk7.com.
Untuk memastikan penyebab tewasnya pria tersebut, polisi langsung membawa korban ke Rumah Sakit Umum Daerah Panyabungan untuk dilakukan visum et repertum sebelum dikembalikan kepada keluarga korban.
Rasli adalah warga Dusun Dua Sidahanon, Desa Panobasan Lombang, Kecamatan Angkola Barat, Kabupaten Madina, Provinsi Sumatra Utara.
Saat ditemukan, dia terbaring tidak bernyawa di kasur hotel dengan mengenakan pakaian celana panjang.
Penemuan mayat di hotel ini sontak membuat warga setempat heboh. Bahkan dalam waktu cepat, halaman Hotel Istana VIII langsung dipadati warga yang penasaran melihat secara langsung temuan jenazah ini. (Fahrizal Sabdah).