• Follow Us On : 
Instruksi Ketua PC PPM LVRI Kab.Karo Agar Seluruh Markas Rantingnya Bersinergi Dengan Pemerintah di Wilayahnya Masing -Masing

Instruksi Ketua PC PPM LVRI Kab.Karo Agar Seluruh Markas Rantingnya Bersinergi Dengan Pemerintah di Wilayahnya Masing -Masing

Senin, 20 Maret 2023 - 20:06:28 WIB
Dibaca: 626 kali 
Loading...

Petunjuk7.com [ Ketua Cabang Pemuda Panca Marga Legiun Veteran Republik Indonesia (PC PPM LVRI) Kabupaten Karo Maha Sendi Sembiring Milala meghimbau agar Markas Ranting (Maran) di setiap kecamatan se Kabupaten Karo supaya mampu bersinergi dengan pemerintah di wilayah masing-masing.

Dalam silaturahmi sekaligus rapat di Markas PC PPM LVRI Kabupaten Karo tepatnya di Lau GOLD FISH GARDEN Desa Nang Belawan II Minggu (19/03/23). Dengan tegas Maha Sendi Sembiring Milala selaku ketua PC PPM LVRI Kabupaten Karo menyampaikan agar seluruh Maran mampu bersinergi dengan melakukan program guna membesarkan organisasi.

 "Saya himbau agar seluruh pengurus Maran se Kabupaten Karo agar mampu bersinergi dengan pemerintah setempat serta membuat program untuk membesarkan PPM LVRI," ujar Maha Sendi.

Selain pengurus inti PC PPM LVRI Karo,ratusan kader PPM LVRI tampak hadir dalam kegiatan tersebut,demikian juga pengurus dari 17 Markas ranting yang sudah terbentuk. 

Ferdinan Sinuraya selaku ketua Maran kecamatan Tigapanah menyatakan kesiapannya untuk membesarkan PPM LVRI di wilayahnya begitu juga dengan Maran lainnya.

"Sebagaimana instruksi dari ketua PC PPM LVRI Karo kami selaku pengurus Maran siap untuk membesarkan PPM LVRI dan akan bersinergi dengan pemerintah di wilayah tugas kami,"imbuh Ferdinan.

Dalam kesempatan tersebut Lamhot Situmorang selaku Ketua Humas PC PPM LVRI Kabupaten Karo menyampaikan bahwa kader  PPM LVRI adalah titisan pejuang yang berperan memerdekan Bangsa Indonesia sehingga sudah selayaknya ikut andil mengawal pembangunan di daerah tempat mereka bertugas.

 "Kita adalah cucu para pejuang kemerdekaan bangsa Indonesian maka sudah seharusnya kita ikut mengawal kemerdekaan bangsa ini.Jangan sungkan untuk ambil peran bersama pemerintah demi terlakasananya pembangunan yang merata di daerah kita masing-masing,"ujarnya.

 Lamhot  Berharap agar pengurus kecamatan di seluruh Bumi Turang berkoordinasi dengan Humas PC dalam mengambil langkah-langkah memajukan PC PPM LVRI.

 "Saya berharap agar rekan juang di kawasan Bumi Turang dalam hal pergerakan serta program yang akan dilaksanakan di wilayah tugasnya tetap satu komando dan berkoordinasi dengan pengurus cabang,"harap Lamhot.

Dalam rapat di hadiri Ketua harian, Deny Bramana, Seketaris, Teratur Ginting, Bendahara Imran Tarigan, Ketua OKK, Mardani Sinulingga, Komandan Provos, Suang Surbakti dan semua wakil PC.

 

 

Laporan : Nico 



Loading...

Akses petunjuk7.com Via Mobile m.petunjuk7.com
TULIS KOMENTAR
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA
Loading...
KABAR POPULER