MENU TUTUP

SDN 003 Singkep Pesisir Gelar Acara Perpisahan Peserta Didik

Senin, 24 Juni 2019 | 06:19:46 WIB Dibaca : 2152 Kali
SDN 003 Singkep Pesisir Gelar Acara Perpisahan Peserta Didik Susana acara perpisahan SDN 003 Singkep Pesisir, Minggu (23/6/2019).
Loading...

Petunjuk7.com - Sekolah Dasar Negeri (SDN)SD 003 Singkep Pesisir yang berada di Desa Kote, Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau, menggelar acara perpisahan bagi peserta didiknya yang sudah dinyatakan lulus, Minggu (23/6/2019).

Dalam acara yang diawali dengan tarian "Sekapur Sirih" tersebut, juga dihadiri beberapa tamu undangan, yakni; Kepala Koordinator Wilayah Dinas Pendidikan Kecamatan Singselisir, Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Disparpora Kabupaten Lingga, Pengawas Sekolah Dasar, Ketua Komite Sekolah, Tokoh Agama,Tokoh Masyarakat dan Wali Murid.

Kepala Sekolah SD Negeri 003 Singkep Pesisir, Jalaluddin, S.Pd. SD, dalam kata sambutannya mengucapan terima kasih kepada seluruh wali murid yang selama ini sudah mempercayai Bapak/Ibu Guru di SDN 003 Singkep Pesisir untuk mendidik anaknya.

“Mungkin jika selama ini terdapat khilaf dan salah, dirinya mewakili segenap majelis guru dan staf tata usaha dengan menyusun jari sepuluh mohon maaf yang sebesarnya,” ujar Jalaluddin.

Selain itu, Jalaluddin juga menyampaikan kepada seluruh tamu yang hadir bahwasannya tahun 2020 nanti SD Negeri 003 Singkep Pesisir akan mengikuti dan melaksanakan beberapa program dalam upaya meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan di sekolah.

"Diantaranya adalah Program Akreditasi, Sekolah Adiwiyata, dan Program Sekolah Sehat. Tentunya dalam upaya mencapai hasil yang maksimal pihak sekolah juga mengaharapkan dukungan dan partisipasi dari seluruh wali murid dan seluruh stakeholder yang terlibat," jelas Jalaluddin.

Sedangkan, Kepala Korwil Dinas Pendidikan Kecamatan Singselisir, Sahroni, dalam kata sambutan menyampaikan harapannya kepada SDN 003 Singkep Pesisir yang berada di Desa Kote ini, selain memberikan layanan pendidikan juga dapat berpartisipasi dalam melestarikan Kesenian dan Kebudayaan yang ada di desa tersebut.

"Salah satunya adalah menjaga kelestarian Tari Zapin. Dari pengalaman kami dilapangan, apabila ada kesenian asli daerah yang diminta untuk diperlombakan atau ditampilkan yang paling dicari itu adalah Tari Zapin. Kebetulan kita ketahui di Desa Kote adalah salah satu daerah yang tetap konsisten mempertahankannya. Jadi kedepannya agar SD Negeri 003 Singkep Pesisir dapat lagi memaksimalkan dalam memanfaatkan Tradisi Kesenian dan Kebudayaan tersebut sebagai potensi edukatif bagi pihak sekolah," jelas Sahroni.

Selain itu, Sahroni juga menyampaikan Tari Zapin di Desa Kote ini bisa juga dijadikan sebagai Penguatan Pendidikan Karakter.

"Bukankah Kita ketahui di dalam gerak dan langkah - langkah yang ada di dalam tarian tersebut mengandung pesan, nasehat, serta syarat akan nilai-nilai positif, jelas Sahroni.

Laporan : Jerry Syahputra.

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si