MENU TUTUP
Pilpres 2019

Otto Hasibuan Dukung Prabowo-Sandi, Ketum Peradi: Itu Pribadi

Sabtu, 13 April 2019 | 07:20:19 WIB Dibaca : 1675 Kali
Otto Hasibuan Dukung Prabowo-Sandi, Ketum Peradi: Itu Pribadi Foto:Detik.com
Loading...

Petunjuk7.com - Mantan Ketum Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Otto Hasibuan mendukung Prabowo-Sandiagadalam Pilpres 2019. Bagi Peradi, sikap dan dukungan Otto ke Prabowo-Sandi hanya bersifat pribadi.

Ketum Peradi, Fauzie Yusuf Hasibuan, mendeklarasikan, wadah advokatnya tetap netral dalam Pilpres 2019. Hal itu juga sudah dituangkan dalam surat yang ditandatangani pada 9 April 2019. Surat itu menegaskan, Peradi secara kelembagaan bersifat independen dan non partisan, sehingga tidak dibenarkan mendukung capres maupun partai tertentu.

Melalui surat tanggal 9 April 2019 yang ditujukan pada DPC-DPC dan organ Peradi di seluruh Indonesia menegaskan kelompok dimaksud tidak terafiliasi dengan Peradi dan hanya bersifat pribadi saja," ucap Fauzie dalam siaran pers, Jumat (12/4/2019).

Senada dengan surat tersebut, Wakil Sekretaris Jenderal DPN Peradi Rivai Kusumanegara menjelaskan Peradi tidak boleh mendukung capres atau partai tertentu karena bertentangan dengan Pasal 28 Undang-Undang Advokat. Ditambahkan Rivai jika terdapat pribadi-pribadi anggota mendukung capres tertentu maka itu hak konstitusional warga negara. Bahkan dirinya mengimbau anggota Peradi untuk mensukseskan Pemilu 2019.

"Advokat itu punya pendirian dan tidak bisa dipengaruhi. Ingin pro capres A atau capres B, silahkan saja dan itu hak azasi. Justru jangan golput karena ambivalen dengan karakter Advokat", ujar Rivai.

Sebagai bentuk dukungan terhadap Pemilu 2019, Rivai menjelaskan sejak dua tahun lalu Peradi bekerjasama dengan Mahkamah Konstitusi RI melakukan bimtek sengketa kepemiluan terhadap 550 Advokat dari berbagai wilayah tanah air.

Sebelumnya diberitakan, Calon presiden Prabowo Subianto mengenalkan orang-orang yang akan membantunya di pemerintahan jika dia memenangi Pilpres 2019.

Nama-nama seperti mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo, pengacara kondang Otto Hasibuan hingga Rocky Gerung masuk daftar tersebut.

Berikut ini sejumlah nama calon pembantu Prabowo di pemerintahan jika menang pilpres:

Ahmad Riza Patria
Alex Yahya Datuk
Amir Syamsuddin
Arifin Seman
Bambang Haryo Sukartono
Bambang Susanto Priohadi
Bambang Widjojanto
Bembi Uripto
Budi Djatmiko
Chusnul Mariyah
Dahlan Iskan
Dahnil Anzar S
Damayanti Hakim Tohir
Dede Yusuf
Dian Islamiati Fatwa
Didik J Rachbini
Dirgayuza Setiawan
Dradjad Wibowo
Eddy Soeparno
Fadli Zon
Erwin Aksa
Fary Djemy Francis
Ferry Mursyidan Baldan
Firmansyah
Fuad Bawazier
Gamal Albinsaid
Glenny Kahuripan
Hanafi Rais
Haryadin Mahardika
Ichsanudin Noorsy
Marsekal TNI (Purn) Imam Sufaat
Irawan Ronodipuro
Laode Kamaluddin
Lili Sri Wahyu Sulistiowati
Muchtar Niode
Mulfachri Harahap
Nanik S Deyang
Natalius Pigai
Otto Hasibuan
Priyo Budi Santoso
Putra Jaya Husin
Rachmat Pambudy
Rahayu Saraswati
Rauf Purnama
Rizal Ramli
Rocky Gerung
Rustika Thamrin
Rustriningsih
Said Didu
Said Iqbal
Gatot Nurmantyo
Salim Said
Ir Supriyatno
Sudirman Said
Sufmi Dasco Ahmad
Suhendra Ratu Prawiranegara
Sujana Royat
Laksamana TNI (Purn) Tedjo Edhy Purdijatno
Teguh Santosa
Thomas Djiwandono
Tri Hanurita
Yusuf Martak
Wisnu Wardhana
Fahri Hamzah
Sang Alang
Sjafrie Sjamsoeddin.

Sumber:Detik.com
Editor:Hap

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si