MENU TUTUP

Ini Pesan Danramil/05 Payung Saat Pimpin Upacara Bendera di SMAN 1 Tiganderket kepada Para Pelajar

Selasa, 15 Januari 2019 | 13:30:41 WIB Dibaca : 2954 Kali
Ini Pesan Danramil/05 Payung Saat  Pimpin Upacara Bendera di SMAN 1 Tiganderket kepada Para Pelajar Danramil/05 Payung menyampaikan amanat saat memimpin upacara bendera di SMAN 1 Tiganderket, Senin (14/1/2019). Foto:KS
Loading...

Petunjuk7.com - Danramil 05/Payung memimpin upacara bendera di Sekolah Menengah Atas Negeri 1 (SMAN 1) Tiganderket, Kabupaten Karo, Propinsi Sumatra Utara, bertempat di halaman SMAN 1 Tiganderket, Senin (14/1/2019) Pukul 07:00 WIB

Danramil 05/ Payung Kapten Arh Erlaba Perangin Angin dalam amanatnya, meminta kepada para pelajar agar dapat mengetahui arti dan makna upacara yang dilaksanakan setiap hari Senin.

"Dan jangan sampai upacara yang dilaksanakan pada setiap hari Senin seperti pada hari ini hanya dijadikan sebagai kegiatan seremonial," pintanya.

"Akan tetapi, kita selaku generasi penerus bangsa, haruslah dapat mengerti dan memahaminya sebagai wujud kecintaan kepada lambang negara yaitu; merah putih dan untuk mengenang jasa para pahlawan," ungkapnya.

“Mulai saat ini, para pelajar harus mempunyai jiwa bela negara dan cinta tanah air berbangsa dan bernegara, serta yakin kepada pancasila sebagai idiologi negara dan rela berkorban demi bangsa,” pesan Danramil/05 Payung.

“Saya berharap tanamkan jiwa kebangsaan, tingkatkan solidaritas kesetia kawanan, hindarkan tawuran sesama pelajar, dan jauhkan narkoba serta miras, agar kelak kalian menjadi pemimpin yang berkualitas di negeri ini, ” pungkas Danramil/05 Payung.


Dalam kegiatan tersebut, para pelajar dan dewan guru sangat antusias mendengarkan amanat yang disampaikan oleh Danramil, hal itu tentunya untuk kemajuan dan prestasi para pelajar kedepan ini.

Dikesempatan yang sama, para tenaga pengajar yang bernama L Br Ginting Spd,  juga menyampaikan ucapan terimakasih Dandim 05/Payung dalam hal ini kepada Danramil 05/Payung  yang telah berkenan menjadi inspektur upacara pengibaran bendera merah putih di SMA N 1 Tiganderket. (KS).

 

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Komsos Dengan Warga, Babinsa Koramil 05/PY Juga Rutin Pantau Wilayah Binaan

2

Demi Menjalin Hubungan Baik, Babinsa Koramil 09/LB melaksanakan Komsos Dengan Warga Binaan

3

Tanpa Pemberitahuan, Presiden Jokowi Tiba Tiba Datang Ke Berastagi, Dandim 0205/TK : Kunjungan Presiden Aman Dan Kondusif

4

Shalat Ied Idul Fitri 1445H, Kodim 0205/TK Berjalan Khusuk dan Khidmat, Dandim Letkol Inf Ahmad Afriyan Rangkuti Ucapkan Selamat Idul Fitri

5

Warga Tanjung Balai Ditangkap Satresnarkoba Polres Tanah Karo di Kampung Dalam Kabanjahe Karena Si Putih