Wakil Rakyat Minta Pemprov Riau Serius Kembangkan Pariwisata
Petunjuk7.com - Wakil Rakyat Riau dari Fraksi PKB, Ade Agus Hartanto meminta Pemerintah Provinsi Riau untuk serius dalan kelola dan kembangkan sektor kepariwisataan mengingat sektor ini mampu menunjang perekonomian masyarakat.
"Kita minta Pemprov untuk serius di sektor pariwisata ini. Karena juga akan dapat membantu menunjang perekonomian masyarakat. Pihak DPRD Riau siap dalam membantu dan mendukung, terutama terkait penganggaran," jelasnya. Kamis (27/12/2018).
Diakui juga oleh Sekretaris Komisi V DPRD Riau ini, untuk kondisi saat ini pihak pemprov terutama OPD terkait perlu memacu upaya yang dilakukan dalam pengembangan kepariwisataan di Riau.
"Kita lihat pemprov atau OPD terkait sudah mengatakan komitmennya. Tapi hingga sekang masih perlu dipacu terhadap upaya yang dilakukan sehingga pariwisata Riau jadi lebih baik," katanya juga.
Dimintakannya juga, Dinas Pariwisata untuk berkoodinasi dengan OPD lain yang terkait seperti PUPR dalam melakukan pengembangan pariwisata. Sehingga secara pasti pengembangan yang dilakukan dapat berjalan dengan baik. "Misalnya untuk infrastruktur jalannya dari PUPR, sementara pengembangan wisata dari Dispar," tambahnya memberikan contoh bentuk kegiatan yang perlu kebersamaan.
Disampaikan juga, sektor kepariwisataan ini jadi pilihan setelahvsektorbMigas Riau sudah tidak bisa diharapkan atau diandalkan lagi. Tiap tahun penerimaan di Migas selalu mengalami penurunan. Pemprov harus bisa gali dari sektor lain untuk menambah pendapatan daerah. (Rij/MCR).