MENU TUTUP

Kelurahan Labuh Baru Timur Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW

Rabu, 12 Desember 2018 | 16:56:21 WIB Dibaca : 1732 Kali
Kelurahan Labuh Baru Timur Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW Foto:pekanbaru.go.id
Loading...

Petunjuk7.com - Kelurahan Labuh Baru Timur,  Kecamatan Payung Sekaki menggelar peringatan maulid Nabi Muhammad SAW, Selasa (11/12). Kegiatan itu berlangsung  di Aula Kantor Kelurahan Labuh Baru Timur.

Hadir pada acara tersebut Lurah Labuh Baru Timur , Ketua Masjid Paripurna Kecamatan, LPM,  Ketua RW dan Ketua RT, warga, serta ibu-ibu PKK dan Majelis Taklim se- Kelurahan Labuh Baru Timur.

Lurah Labuh Baru Timur, Santoso   menyebutkan, kegiatan ini merupakan bentuk syiar agama Islam, juga lebih mendekatkan hubungan silaturahmi dengan jajaran LPM, Forum RT dan RW, Majelis Taklim dan PKK.

Kegiatan ini hendaknya lebih memantapkan iman sebagai evaluasi diri serta ibadah kepada Allah SWT sebagai ucapan terimakasih terhadap nikmat yang telah diberikan dengan menjaga salat.

"Semoga dengan peringatan ini kita semua dapat menjadikan Nabi Muhammad sebagai idola. Selain itu,  menjadikan akhlak nabi sebagai suri tauladan dalam menjalani kehidupan dunia sebagai persiapan menghadapi akhirat," ujar Santoso

Mantan Lurah Sago ini mengingatkan kepada warga Kelurahan LBT untuk selalu menjaga hubungan silaturrahmi antar sesama. Selain itu dengan peringatan kelahiran dapat diambil hikmahnya.

Pada kesempatan ini, dihadirkan ustadz untuk memberikan tausiah yakni Ustadz Abuya Kariman Ibrahim MA. (R.Hermansyah/Kominfo).

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si