MENU TUTUP

Soal Pengunduran Diri Pejabat, Begini Tanggapan Plt Gubernur Riau

Selasa, 16 Oktober 2018 | 13:47:49 WIB Dibaca : 1762 Kali
Soal Pengunduran Diri Pejabat, Begini Tanggapan Plt Gubernur Riau Foto:MC Riau
Loading...

Petunjuk7.com - Alasan tenaganya masih dibutuhkan, Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim tolak keinginan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Riau Rahmad Rahim mundur dari jabatannya. 

Alasan penolakan inilah yang menyebabkan mantan Kepala Dinas Perhubungan tersebut gagal dilantik sebagai pejabat fungsional. Pada hal SK mundurnya Rahmad Rahim sebagai Kepala Bappeda Riau keluar sebelumnya.

"Yah saya yang menolak, pastinya jangan mundur di tengah gelanggang. Sekarang ini kita sedang bergerak. Tak betul itu mundur sekarang, saya yang minta dia untuk bertahan. Bantu saya, dia itu manggil saya om, jadi bantu saya,” kata Wan, Senin (15/10/18).

Pada hal seharusnya hari ini Rahmad Rahim semestinya dilantik sebagai pejabat fungsional bersama 112 pejabat fungsionallainnya, sesuai dengan pilihannya. Namun hingga nama terakhir, nama Rahmad Rahim tak juga terdengar.

Meski begitu, Wan menegaskan ada pengecualian jika nanti pembahasan APBD sudah tuntas. Maka silahkan, berapa pun yang mau mundur. Karena apabila mundur disaat pembahasan APBD sedang berjalan, bukan pilihan bijak.

“Setelah habis pembahasan APBD bersama DPRD, mau dilantik, lantik lah. Saya lantik berapapun saya lantik. Selesaikan dulu pembahasan APBD,” tegas Wan.

Seperti diketahui, selain Rahmad Rahim nama lainnya yang menyatakan mundur dari jabatannya yakni Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Riau Patrianov. Patrianov juga memilih jabatan fungsional untuk karir ke depan. (Rij/MCR).

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si