MENU TUTUP

Ketua LVRI Tapsel Menangis Melihat Makam Tugu Pahlawan Tatengger Tidak Dirawat

Sabtu, 14 Oktober 2017 | 12:18:04 WIB Dibaca : 4649 Kali
Ketua LVRI Tapsel Menangis Melihat Makam Tugu Pahlawan Tatengger Tidak Dirawat Saat Ketua LVRI Tapsel, beberapa anggota LVRI Tapsel dan PPM ziarah ke makam Tugu Pahlawan Tatengger, Senin (9/10) lalu. Foto:Idham/lvri)
Loading...

Sumatera Utara - Makam Pahlawan Tugu Tatengger yang berada di desa Maninggir Kecamatan Batang Angkola, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) kondisinya saat ini memprihatikan dan tidak ada perawatan dari pihak Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan.

Ini diketahui Ketua LVRI Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) dan Sekretaris LVRI KabuoatenTapsel, para anggota LVRI dan Pemuda Panca Marga (PPM) saat ziarah ke makam Pahlawan Tugu Tatengger, Senin(9/10) lalu.

"Kondisi Makam Pahlawan Tugu Tatengger kondisi makam tidak terawat rapi, rumput liar di mana-mana, tidak ubah nya seperti kebun," ungkap Ketua LVRI Kabupaten Tapsel, Ahmad Selur kepada www.petunjuk7.com, di kantor LVRI Kabupaten Tapsel - Kota Padangsidimpuan, Jumat (13/10).

Menurut Ahmad, ia sempat terkejut melihat kondisi makan yang kuran terawat. Karena terangnya, rumput liar menjalar dimana-mana.

"Saya menangis. Apa tidak ada lagi penghargaan bagi mereka yang telah memperjuangkan bangsa ini," cetus Ahmad.

Ahmad menjelaskan, makam pahlawan tugu Tatengger adalah merupakan bukti sejarah bangsa Indonesia dalam memperebutkan kemerdekaan dari tangan penjajah, yang diresmikan pada tahun 1955 silam tertoreh enam (6) nama pejuang:1.Maraloon Sitompul, 2.Martua Siregar, 3.Ucok Tanjung, 4.Rabaat Simalao, 5.Arip Harahap, 6.Arap Tampubolon.

"Kepada Pemerintahan Kab.Tapanuli Selatan seharusnya memperhatikan makam Pahlawan Tugu Tatengger. Kalau bisa memugarnya dan memperhatikannya," pinta Ahmad.

:Karena para generasi muda bisa melihat bukti sejarahbahwa di bumi Dalihan Natolu ini, para pejuang kita berperang dengan para penjajah untuk memperebutkan kemerdekaan Republik Indonesia," tandas Ahmad.

Senada Ketua LVRI Kabupaten Tapsel, Ketua PPM Kota Padangsidimpuan Okto Panda Tambusai mengharapkan kepada Pemerintah Kabupatwn Tapsel untuk lebih memperhatikan bukti - bukti sejarah dalam memperebutkan kemerdekaan Republik Indonesi di Bumi Dalihan Natolu, apalagi makam Pahlawan.

"Kalau sudah terawat dan rapi makam Tugu Tatengger yang ada di Desa Maninggir, Kecamatan Batang Angkola, bisa dibuat wisata sejarah. Saat hari pahlawan berkunjung kesana bersama anak-anak, gunanya mengajarkan patriotisme, mengenang jasa para pahlawan yang berjuang demi bangsa dan negara ini," Imbah Okto.

Okto menilai bahwa keberadaan makam Pahlawan Tugu Tatengger yang ada di Desa Maninggir, Kecamatan Batang Angkola tidak semua masyarakat mengetahui.

" Kami anak-anak veteran, bersama orang tua kami LVRI siap bersinergi dengan pemerintah untuk menjaga bukti-bukti sejarah bangsa ini supaya tetap terpelihara dan terawat dengan rapi. Bahkan kami siap mencari atau mempublikasikan bukti-bukti sejarah yang ada di Bumi Dalihan Natolu, " tegas Okto. (Idham).

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si