Petunjuk7.com [ Guna mendukung dan mensukseskan program Pemerintah yakni pencanangan pekan imunisasi nasional [ PIN ] polio serentak dan tersebar di seluruh Indonesia khususnya di Kabupaten Karo . Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga mengerahkan Babinsa jajaran Koramil untuk memberikan pendampingan kepada tenaga kesehatan pada saat melaksanakan tugas pemberian tetes polio di Kabupaten Karo pada hari Kamis 16/02/2023 .
Pin Polio atau Bian [ Bulan Imunisasi Anak Nasional ] ini merupakan gerak cepat Pemerintah Kabupaten Karo dalam penanggulangan Kejadian Luar Biasa [ KLB ] polio yang terjadi di Indonesia khususnya di Kabupaten Karo.
Sebagai upaya langkah strategis, Pemkab Karo melakukan pencegahan dengan memberikan imunisasi polio tetes untuk semua anak usia 0 - 12 tahun secara gratis di Posyandu, Sekolah , Puskesmas mulai bulan Februari ini .
Terkait mensukseskan program Pemerintah Kabupaten Karo tersebut, Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga merespon cepat dengan mengerahkan Babinsa Koramil untuk mendampingi dan mensosialisasikan PIN Polio ini hingga pelosok Desa.
" virus polio dapat membuat buah hati cacat seumur hidup , pasalnya anak usia 0 - 12 tahun sangat rentan terserang berbagai virus dan penyakit lainya . Untuk mencegahnya , maka Pemerintah memberikan polio gratis sebagai upaya preventif terhadap penyakit sekaligus menciptakan kekebalan Imun dalam tubuh anak . Sehingga, manakala nantinya ada penyakit yang menyerang , maka kondisi anak sudah kebal ataupun penyakit yang dialaminya bisa lebih ringan karena telah di vaksin polio ," ucap Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga.
Dandim menambahkan , " dengan scedule yang sudah ada , maka saya perintahkan kepada seluruh jajaran untuk aktif memonitoring dan mendampingi nakes , serta mensosialisasikan kepada masyarakat yang memiliki anak usia 0 - 12 tahun . Lakukan pendekatan secara persuasif dan humanis serta sisipi edukasi agar para orang tua sadar dan betapa pentingnya polio tetes ini ," tutup Dandim Letkol Inf Benny Angga .
Lapaan : Surbakti