Petunjuk7.com [ Komandan Koramil (Danramil) 04/SE Kapten Czi Menson Tarigan didampingi Kapolsek Simpang Empat AKP Ridwan Harahap, Camat Simpang Empat disaksikan para Tokoh masyarakat setempat. Melakukan pengguntingan pita pertanda diresmikannya pencanangan Kampung Pancasila, di Desa Gajah Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Karo pada hari Kamis 01/09/2022 .
Kapten Czi Menson Tarigan selaku Komandan Koramil 04/SE, kepada Media menjelaskan bahwa hari ini Desa Gajah merupakan target tempat Pencanangan Kampung Pancasila di Kecamatan Simpang Empat. Dengan tujuan agar kiranya untuk menggugah kembali para generasi penerus bangsa. Masyarakat yang sudah mulai luntur nilai – nilai Pancasila yang terkandung didalam hati sanubarinya. Sehingga hal ini sangat perlu di ulang kembali untuk mengingatkan kita semua sebagai warga negara, bahwa Pancasila itu adalah merupakan Ideologi Bangsa Indonesia yang tidak dapat di tawar – tawar lagi.
Selanjutnya Kapten Czi Menson Tarigan berharap dengan dicanangkannya Kampung Pancasila di Desa Gajah ini, akan menjadi contoh dengan Desa lainnya. Sehingga dengan adanya Kampung Pancasila ini masyarakat dapat tergugah kembali hatinya untuk mengenang kembali sejarah Bangsa Indonesia, yang memiliki sikap toleransi terhadap antar sesama umat beragama. Karena Pancasila merupakan satu satunya azas dan Ideologi Bangsa Indonesia yang kita cintai ini.
Danramil 04/SE menambahkan ," pentingnya dalam melestarikan nilai yang terkandung dalam butir Pancasila, menciptakan kerukunan terhadap umat beragama di masyarakat, mendorong masyarakat untuk saling menghormati dan menghargai sesama dengan guyub, santun juga berbudaya," tegas Kapten Czi Menson Tarigan.
" Lanjutnya" Pancasila sebagi pedoman rakyat Indonesia dalam berbangsa dan bernegara, maka penerapan nilai luhur Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, di masyarakat untuk tidak membeda bedakan suku, ras, agama dan golongan guna menjadi dasar dalam menjalin kerukunan dalam bermasyarat," katanya.
Desa Gajah menurutnya, Kebhinekaan dan keberagaman dalam masyarakat di Desa tersebut sangat layak sebagai contoh. Sehingga kami memilih sebagai Kampung Pancasila.," Ungkap Danramil.
Dalam keterangannya Danramil juga menyampaikan Program Kampung Pancasila sebagai wahana untuk menanamkan jiwa nasionalis dan patriotis segenap warga, sebagai bela negara dan tujuan utama dibentuknya kampung Pancasila. Dengan harapan dan tekad yang kuat untuk memantapkan solidaritas antar umat beragama," Pungkasnya.
( Surbakti )