MENU TUTUP

Diduga Kebocoran Tabung Gas, 3 Rumah Rata Dijilat Silidah Merah di Simpang Pajak Lama Berastagi

Rabu, 02 Juli 2025 | 10:57:24 WIB Dibaca : 1002 Kali
Diduga Kebocoran Tabung Gas, 3 Rumah Rata Dijilat Silidah Merah di Simpang Pajak Lama Berastagi
Loading...

Petunjuk7.com, KARO [ Berastagi gempar sesaat karena ada tiga unit rumah di Jalan Jamin Ginting tepatnya di Simpamg Pajak Lama Berastagi Kelurahan Tambak Lau Mulgap II habis dijilat silidah merah pada hari, Rabu 2/7/2025 sekitar pukul 8.50 wib.

Ardi Tarigan salah satu saksi mata melihat api ketika dikonfirmasi wartawan dilokasi kebakaran mengatakan, api itu tiba - tiba besar sampai - sampai tak bisa didekati lagi, api itu berawal dari belakang rumah, mungkin karena arus pendek atau tabung gas, saya enggak tau juga, karena saya pun udah panik bang, Ucap Ardi.

Untuk menindaklanjuti kejadian tersebut, awak media langsung mengkonfirmasi Gelora Fajar Purba. Gelora mengatakan, kuat dugaan api tersebut berawal dari kebocoran tabung gas, mungkin sudah panik, api langsung membesar dan menghanguskan tiga unit rumah milik Pasti Sembiring, Pateh Ponsel dan Matius Ginting pemilik kede kopi.

Gelora Fajar menambahkan, kami dari Pemadam Kebakaran Kabupaten Karo mengimbau kepada masyarakat supaya tetap waspada terhadap kebakaran, apalagi saat ini musim kemarau dan angin kencang, api itu sangat gampang x membesar dan merembet ke rumah satu sama lain.

Janganlah membakar sampah dengan sembarangan, karena silap sebentar bisa habis satu rumah, jadi itulah imbaun kami dari Pemadam Kebakaran. Sekitar pukul 09.05 wib, api sudah padam dan sudah dikuasai tim damkar, kerugian ditaksir kurang lebih Rp 500 kuta dan kejadian kebakaran ini masih dalam penyelidikan Polres Tanah Karo. 

Amatan wartawan, pemadaman api tersebut dibantu oleh Babinsa Koramil 03/BT, Polsek Berastagi, Lurah Tambak Lau Mulgap II Berastagi dan masyarakat sekitar.

 

Laporan : Surbakti 

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pemerintah Desa Semangat Gelar Musyawarah Desa dalam Rangka Penetapan RKPDes Tahun 2026

2

Bupati Karo Brigjen Pol [ Purn ] Dr.dr Antonius Ginting Sp.OG M.Kes dan Opd Beri Kejutan Ultah Wakil Bupati Komando Tarigan S.P ke 52 Tahun

3

Sebagai Pembina Upacara, Royani Br Tarigan Spd Sampaikan Pesan Kepala SMA N 1 Simpang Empat Ingatkan Pelajar Untuk Jauhi Kenakalan Remaja

4

Gunakan Dana Desa 61 Juta, Pemerintah Desa Semangat Kec Merdeka Pasang Penerangan Jalan Di 9 Titik

5

Koperasi Desa Merah Putih Dibangun, Dandim 0205/TK: Koperasi Nantinya Dapat Menyejahterakan Masyarakat