MENU TUTUP

Menteri PPPA ke Riau Sebut Kasus Kekerasan Anak Peringkat Dua

Ahad, 23 Juli 2017 | 00:54:14 WIB Dibaca : 2663 Kali
Menteri  PPPA ke Riau Sebut Kasus Kekerasan Anak Peringkat Dua Menteri PPPA, Yohana Susana Yembise berbicara di hadapan ratusan anak saat peringatan Hari Anak Nasional, Sabtu (22/7/2017). Foto:sindo
Loading...

Kampar- Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Yohana Susana Yembise menyatakan Provinsi Riau merupakan daerah dengan tingkat kekerasan terhadap anak cukup tinggi, masuk kategori peringkat ke dua (2). Untuk itu, Menteri berharap Riau segera mengatasinya.

“Dari data kami, Riau nomor dua tertinggi terjadi kasus kekerasan kekerasan terhadap anak ke dua setelah Jawa Timur,” ucap Yohana saat acara Forum Anak Nasional di Hotel Labersa Kabupaten Kampar, Riau, Sabtu (22/7/2017).

Kasus kekerasan terhadap anak itu dibagi dalam kekerasan seksual, kekerasan dalam rumah tangga, dan hak asuh anak. Selama tahun 2014 ditemukan sebanyak 96 kasus di Riau. Kemudian tahun 2015, terdapat 115 kasus dan tahun 2016 sebanyak 171 kasus.

Data yang dihimpun hingga Juni 2017, angka kekerasan sudah mencapai 90 kasus. Ini belum lagi jumlah kekerasan anak yang belum dilaporkan secara resmi.

“Untuk itu, kami berharap aparatur di Riau ini segera menurunkan angka kekerasan terhadap anak. Anak harus dilindungi sesuai undang undang,” ucapnya. (sindo)

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pemkab Karo Kembali Tertibkan Pedagang Kaki Lima, Pedagang: Intinya Jangan Pilih Kasih dan Tegas Dalam Penertiban

2

Bupati Karo Melalui Kadis Lingkungan Hidup Bagikan Tong Sampah Kepada Masyarakat Kelurahan Pasar Berastagi 

3

Danramil 06/MT Kapten Inf JE Sembiring Tinjau Pembangunan Koperasi Merah Putih Desa Kineppen

4

6 Kepala SMA Negeri Kabupaten Karo Serah Terima Jabatan, Normawati Martianna Ginting Spd Jadi Kepala SMA N 1 Berastagi 

5

Disperindag Imbau Pedagang Tak Jualan Di Bahu Jalan Dan Diatas Trotoar Demi Ketertiban dan Kenyamanan Pasar Berastagi