MENU TUTUP

Ternyata Adu Jotos Anggota DPRD Itu Tidak Ada , Ketua DPD Perindo , Hanya Adu Argumen

Jumat, 20 Agustus 2021 | 19:29:23 WIB Dibaca : 1889 Kali
Ternyata Adu Jotos Anggota DPRD Itu Tidak Ada , Ketua DPD Perindo , Hanya Adu Argumen Ketua DPD Perindo Karo, Santino Kedaulatan Putra Sinulingga (tengah) foto bersama dengan anggota DPRD Karo
Loading...

Petunjuk7.com [ Pasca keributan anggota DPRD Karo, Edi Ulina Ginting  dan Mardi Barus,  yang sama-sama dari Partai Perindo, Santino Kedaulatan Putra Sinulingga selaku Ketua DPD Perindo Karo memanggil kedua anggota dewannya tersebut, Jumat (20/8/2021).

Sebagaimana dilaporkan media bahwa kedua anggota dewan dari  Partai Perindo Karo ini di mediasi di Hotel Berastagi Cottage, jalan Gundaling, Kecamatan Berastagi dan disaksikan langsung oleh Ketua DPD Perindo Karo didampingi Sekretaris DPD Perindo Karo, Edison Bangun.

Apalagi beredar pemberitaan  keduanya sempat adu jotos jelang rapat Paripurna di gedung  DPRD Karo, Kamis (19/8/2021) kemarin. Kedua anggota dewan ini mengklarifikasi bahwa keduanya hanya adu argumen karena ada sedikit kesalahpahaman.Dan telah berdamai  dan tidak berlanjut panjang.

"Kemarin kami cuma bahas paripurna Pansus,  memang ada berbicara dengan nada agak keras, tapi gak ada adu jotos seperti yang beredar di sejumlah media sosial saat ini,  sudah tidak ada masalah, kami sudah baikan" jelas Edi Ulina Ginting yang duduk berdampingan dengan Mardi Barus.

Ketua DPD Perindo Karo yang akrab dipanggil Putra Sinulingga ini, sangat menyayangkan adanya kesalahpahaman. Ia juga minta maaf kepada masyarakat akibat adanya kehebohan yang telah diperbuat oleh anggotanya.

" Kita sangat menyayangkan hal ini terjadi, ini sebenarnya hanya cekcok kecil, biasalah anggota dewan adu argumen. Walaupun begitu saya tetap minta maaf kepada masyarakat Karo karena adanya insiden kesalahpahaman ini" ungkap Putra sambil merangkul kedua anggota dewannya.

Putra juga telah meminta kedua anggota dewan tersebut untuk membuat surat pernyataan agar tidak mengulangi kesalahan yang sama. 

Laporan  : Sekilap 

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si