MENU TUTUP
Bumi Turang

Periode 2020 - 2025, Ini Susunan Pengurus Panitia Pelaksana dan Pengarah Musda ke- X Golkar Karo

Senin, 24 Agustus 2020 | 21:17:26 WIB Dibaca : 2460 Kali
Periode 2020 - 2025, Ini Susunan Pengurus Panitia Pelaksana dan Pengarah Musda ke- X Golkar Karo Ketua DPD partai Golkar Kabupatwn Karo, Ferianta Purba., SE., berfoto bersama dengan Panitia Penjaringan Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Karo di kantor sekretariat Partai Golkar Kabupaten Karo, Jalan Jamin, Senin (24/8/2020) sekitar Pukul 13 : 00 WIB.
Loading...

Petunjuk7.com - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Karo menggelar rapat pembentukan panitia pelaksana dan panitia pengarah Musyawarah Daerah ke - X DPD Partai Golkar Kabupaten Karo untuk periode tahun 2020 - 2025.

"Sesuai hasil rapat panitia Musyawarah Daerah ke-X. DPD Golkar membuka penjaringan bakal calon Ketua Partai Golkar Kabupaten Tanah Karo," terang Ketua Panitia Pengarah Musda ke X Partai Golkar Kabupaten Karo, Jaya Petra Purba didampingi Sekertaris Panitia Amry KS Pelawi kepada sejumlah wartawan saat menggelar konfrensi pers bertempat di kantor sekretariat Partai Golkar Kabupaten Karo, Propinsi Sumatra Utara, Jalan Jamin Ginting, Kecamatan Kabanjahe, Senin (24/8/2020) sekitar Pukul 13 : 00 WIB.

Jaya melanjutkan, bahwa Musda tersebut mengacu Surat petunjuk pelaksana (juklak) DPP Nomor : 02/DPP/Golkar/II/2020 tertanggal 7 Pebruari 2020, tentang musyawarah dan rapat Partai Golkar serta ditindaklanjuti surat DPD/PG/P.635/65-SU/VIII/2020 tertanggal 23 Agustus 2020.

"Sehingga hari ini Senin (24/8/2020) sudah terbentuk panitia Musda Partai Golkar Kabupaten Karo," ungkap Jaya Petra.

"Berdasarkan rapat pleno panitia Musda bahwa pelaksana Musda Partai Golkar ke X dilaksanakan pada, Hari Kamis (27 Agustus 2020) di Hotel Grand Ori Berastagi dimulai Pukul 09.00 sampai Pukul 17:00 WIB. Pendaftaran bakal calon Metua DPD Partai Golkar Kabupaten Karo dimulai besok hari Selasa dan Rabu tanggal 25 -26 Agustus 2020 di Kantor Sekretariat Partai Golkar. Pendaftaran ini terbuka untuk para kader Partai Golkar sesuai dengan juknis (petunjuk teknis) yang sudah ditentukan oleh DPP Partai Golkar," papar Jaya Petra.


Sedangkan, Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Karo, Ferianta Purba, SE., mengungkapkan, DPD Partai Golkar Kabupaten Karo selaku penanggung jawab Musda ke X tersebut

"Dengan mengangkat tema: 'Kita Satu Raih Kemenangan" dan Semangat Golkar Indonesia, Indonesia Golkar, Ungkap Ferianta singkat. 


Adapun susunan Panitia Pengarah/Steering Commite (SC) sebagai Ketua Jaya Petra Purba, SE., Sekretaris Amry KS Pelawi, Bendahara Satria Kaban. Dan sebagai Organizing Commite (OC) Ketua, Bahagia Tarigan, Sekretaris Sedarmin Perangin - angin anggota, Rahmat Tarigan. (KS).





Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Saat Hendak Mandi Disungai, Barus Ditemukan Meninggal Di Sungai Lau Kersik Desa Singa

2

Warga Desa Kem - Kem Yang Hanyut Terbawa Arus Sungai Sudah Ditemukan Di Lau Gunung Dairi, Danramil 08/TB : Korban Sudah Diserahkan Kepada Keluarganya

3

Untuk Menyemarakkan Semi Final AFC U23, Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman Bersama Forkopimda Gelar Nobar

4

Klinik Pratama Kelsina Kasih Berastagi Jalani Survei Akreditasi dari komite akreditasi kesehatan pratama dan Pelayanan Kesehatan Paripurna

5

Deklarasi Berastagi Pemuka dan Pemerhati Masyarakat Karo Gerakan Karo Erdilo Brigjen Pol Purn Dr dr Antonius Ginting SP.OG, M.Kes