MENU TUTUP

Petugas Kebersihan di Berastagi Dapat Sembako dari Kapolda Sumut

Ahad, 20 Januari 2019 | 10:08:51 WIB Dibaca : 1820 Kali
Petugas Kebersihan di Berastagi Dapat Sembako dari Kapolda Sumut Usai memberikan sembako, petugas kebersihan di Berastagi mengajak Kapolda Sumut Irjen (Pol) Drs Agus Ardianto, SH.,MH.,foto bersama, Sabtu (19/1/2019). Foto:KS
Loading...

Petunjuk7.com - Sebanyak 300 orang para petugas kebersihan dan petugas kuda yang biasa bekerja di wilayah Kota Brastagi, Kabupaten Karo, Propinsi Sumatra Utara, mendapat bantuan sembako dari Kepala Polisi Daerah Sumatra Utara (Kapolda Sumut) Irjen (Pol) Drs Agus Adrianto, SH., MH., Sabtu  (19/1/2019) sore.

Bantuan tersebut diberikan langsung oleh Kapolda  Irjen Pol Drs Agus yang didampingi Kapolres Tanah Karo AKBP Benny R Hutajulu, SIK serta perwira lainnya.

Tampak, para petugas kebersihan dan petugas kuda merasa gembira karena mendapat perhatian dari polisi.

“Terima kasih Pak polisi. Sumbangan ini bisa saya pakai untuk masak nanti malam ,” sebut seorang petugas kebersihan, Br Silalahi kepada www.petunjuk7.com, Sabtu (19/1/2019) usai mendapatkan bantuan sembako dari Kapolda Sumut.

Sedangkan, Kapolres Tanah Karo AKBP Benny R Hutajulu menjelaskan, bantuan sembako tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian polisi terhadap para petugas kebersihan yang sudah memberikan jalan dari sampah.

“Kami juga menyampaikan pentingnya Kamtibmas. Mereka juga bisa membantu tugas kepolisian dalam menjaga Kamtibmas di lingkungan, karena mereka bekerja sejak dini hari,” ujar Kapolres Tanah Karo kepada www.petunjuk7.com, Sabtu (18/1/2019).

"Pemberian bantuan sembako kepada masyarakat sebagai agenda rutin. Tidak hanya kali ini saja, namun sudah menjadi agenda rutin," terangnya.

Senada Kapolres Tanah Karo, Kapolsek Brastagi Kompol Aron TTM Siahaan saat menyampaikan kata sambutan, usai Kapolda Sumut memberikan sembako tersebut secara simbolis.

"Kami dari kepolisian menyampaikan terima kasih kepada bapak beserta Ibu - ibu, karena telah datang ke tempat ini untuk bertatap muka dengan bapak Kapolda kita. Dan saya tetap menyampaikan agar selalu menjaga ketertiban dan kenyamanan di kota kita ini, maupun di lingkungan kita masing - masing. Serta tetaplah waspada terhadap isu - isu hoax , terlebih lebih sebentar lagi kita menyelenggarakan pesta demokrasi atau pemilihan presiden dan pemilihan legeslatif. Jadi yang belum mendapatkan sembako, silahkanlah minta kepada personil. Karena sembako ini khusus diberikab Bapak Kapolda untuk kita semua. Janganlah berebutan karena semua pasti dapat, " tandas Kapolsekta Berastagi kepada www.petunjuk7.com, Sabtu (19/1/2019). (KS).










Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si