MENU TUTUP
Bumi Turang

Tinjau Pospam Natal dan Tahun Baru, Kapolres Bersama Ibu Bhayangkari Karo Beri Bingkisan ke Petugas

Senin, 23 Desember 2019 | 19:20:58 WIB Dibaca : 2128 Kali
Tinjau Pospam Natal dan Tahun Baru, Kapolres Bersama Ibu Bhayangkari Karo Beri Bingkisan ke Petugas Tampak, Kapolres Tanah Karo, AKBP Benny R Hutajulu, bersama dengan Ibu Bhayangkari Karo saat melakukan cek Pospam Natal dan Tahun Baru, Senin (23/12/2019). Foto:KS
Loading...

Petunjuk7.com - Kapolres Tanah Karo, AKBP Benny R Hutajulu, bersama Ibu Bhayangkari Tanah Karo, meninjau pos pengamanan (Pospam) Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 di beberapa titik wilayah Tanah Karo, pada Senin (23/12/2019) siang.

Pengecekan tetsebut diantaranya, mengecek perlengkapan serta kesiapan petugas yang berjaga di Pospam.

Memang, sebanyak 3 Pos pengamanan disediakan, yakni Pos Tigapanah, Pos Tugu Juang Berastagi, Pos Doulu, dan 1 pos pelayanan di Hotel Miki Holiday disediakan untuk mengantisipasi sekaligus pengamanan serta memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang hendak melintas.

Menurut Kapolres Tanah Karo, AKBP Benny R Hutajulu, kepada wartawan mengatakan, bahwa pos pengamanan ini adalah untuk memberikan rasa nyaman kepada masyarakat khususnya pengendara yang akan melintas, dan pihaknya mengerahkan sebanyak 430 personil dibantu dengan instansi terkait seperti, TNI, Satpol PP, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan dan Pramuka.

 "Untuk memberikan rasa nyaman kepada masyarakat kita siapkan 2/3 dari personil dibantu dengan instansi terkait," jelasnya.

Dalam kegiatan tersebut personil yang bertugas diberikan bingkisan, agar petugas yang berjaga tetap semangat dalam melaksanakan tugasnya.

 "Bingkisan yang kita berikan ini agar petugas tetap semangat dalam tugasnya. Karena mungkin selama tugas nantinya tidak bisa berkumpul bersama keluarga masing-masing merayakan Natal dan Tahun Baru," ungkapnya.

 Kapolres Tanah Karo mengimbau kepada masyarakat khususnya para pengendara agar selalu waspada dan berhati-hati, dan mematuhi peraturan berlalu lintas.

 "Kepada pengendara kita harap hati-hati, jangan terlalu memaksakan diri kalau lelah. Kita sediakan pos untuk istirahat. Dan juga jika terjadi kemacetan, sabar dan antrilah agar tidak terjadi kemacetan berlapis," harapnya.

 Untuk diketahui, jelang Natal dan Tahun Baru, tingkat volume kendaraan di Kota Berastagi sudah mulai meningkat, yang didominasi kendaraan roda empat dam roda dua. Banyak pengendara yang hendak liburan dan sebagian bepergian menuju kampung halamannya. (KS).

 


 

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pemerintah Desa Semangat Gelar Musyawarah Desa dalam Rangka Penetapan RKPDes Tahun 2026

2

Bupati Karo Brigjen Pol [ Purn ] Dr.dr Antonius Ginting Sp.OG M.Kes dan Opd Beri Kejutan Ultah Wakil Bupati Komando Tarigan S.P ke 52 Tahun

3

Sebagai Pembina Upacara, Royani Br Tarigan Spd Sampaikan Pesan Kepala SMA N 1 Simpang Empat Ingatkan Pelajar Untuk Jauhi Kenakalan Remaja

4

Gunakan Dana Desa 61 Juta, Pemerintah Desa Semangat Kec Merdeka Pasang Penerangan Jalan Di 9 Titik

5

Koperasi Desa Merah Putih Dibangun, Dandim 0205/TK: Koperasi Nantinya Dapat Menyejahterakan Masyarakat