MENU TUTUP

Program Polri Menyentuh Masyarakat, Kapoltabes Medan Mengayuh Sepeda ke Rumah Warga

Jumat, 11 Januari 2019 | 17:46:26 WIB Dibaca : 2230 Kali
Program Polri Menyentuh Masyarakat, Kapoltabes Medan Mengayuh Sepeda ke Rumah Warga Kapoltabes Medan Dr Dadang Hartanto SH.,SIK.,MSI., menyalami warga saat berkunjung ke Kampung Mandailing, dengan mengayuh sepeda, Jumat (1/2/2019). Foto:KS
Loading...

Petunjuk7com - Kapolrestabes Medan
Kombes Pol Dr Dadang Hartanto SH.,SIK.,MSI., blusukan ke rumah warga dengan mengayuh sepeda. Atas kehadiran Kapoltabes Medan langsung disambut oleh warga Kampung Mandailing dan melaksanakan sholat Ashar di Masjid Al Azhar Jalan Patimura, Gang Kampung Mandailing, Kota Medan, Propinsi Sumatra Utara, Jumat (11/1/2019).

Kapolrestabes Medan didampingi Kapolsek Medan Baru,  Kapolsek Medan Kota, Camat Medan Baru, Waka Polsek Medan Baru, para Kanit dan Panit Polsek Medan Baru, Lurah Darat dan Kepling.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolrestabes Medan tampak mengajak berbincang - bincang dengan warga Kampung Mandailing Medan dan membuat tanya jawab. Kemudian, sholat Ashar berjamaah di Masjid Al Azhar, selanjutnya patroli bersepeda di seputaran Kota Medan dan  foto bersama.

Selain ke pemukiman warga Kampung Mandailing, Kapolrestabes Medan bersama rombongan patroli menggunakan sepeda menuju ke Kampung Mongonsidi Baru dan Komplek Masdulhak Medan.

Kapolrestabes Medan juga tampak berbincang-bincang langsung sistim DDS (Door to door system) ke rumah warga.

Dan Kapolrestabes Medan menyampaikan kegiatan program 1092 ini adalah Polrestabes Medan guna menyentuh masyarakat.

"Alhamdulillah, masyarakat menyambut dengan baik. Dan warga menyampaikan keluhannya tentang banjir di lingkungan. Kita berharap masyarakat yang mengalami banjir bisa diatasi," sebut Kapoltabes Medan.

"Dari segi Kamtibmas, masyarakat mendukung Polri di wilayah Kampung Mandailing, karena situasi Kamtibmas terjaga dengan baik," tandasnya. (KS).

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pemkab Karo Kembali Tertibkan Pedagang Kaki Lima, Pedagang: Intinya Jangan Pilih Kasih dan Tegas Dalam Penertiban

2

Bupati Karo Melalui Kadis Lingkungan Hidup Bagikan Tong Sampah Kepada Masyarakat Kelurahan Pasar Berastagi 

3

Danramil 06/MT Kapten Inf JE Sembiring Tinjau Pembangunan Koperasi Merah Putih Desa Kineppen

4

6 Kepala SMA Negeri Kabupaten Karo Serah Terima Jabatan, Normawati Martianna Ginting Spd Jadi Kepala SMA N 1 Berastagi 

5

Disperindag Imbau Pedagang Tak Jualan Di Bahu Jalan Dan Diatas Trotoar Demi Ketertiban dan Kenyamanan Pasar Berastagi