MENU TUTUP

Menpan-RB Akan Resmikan Mal Pelayanan Publik Pemko Pekanbaru

Senin, 31 Desember 2018 | 15:58:22 WIB Dibaca : 2132 Kali
Menpan-RB Akan Resmikan Mal Pelayanan Publik Pemko Pekanbaru Foto:pekanbaru.go.id
Loading...

Petunjuk7.com - Setelah mal pelayanan publik (MPP) resmi digunakan, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru bergegas untuk segera melakukan Grand Launcing. Bahkan, jika sesuai jadwal, Grand Launching  dilakukan dalam bulan Januari akan dihadiri langsung Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan  Reformasi Birokrasi (Menpan-RB), Syafruddin.

“Iya, kita sudah minta kesediaan waktu dari beliau untuk bisa hadir dan meresmikan mal pelayanan publik di Kota Pekanbaru. Semoga beliau memiliki waktu untuk meresmikannya di bulan Januari,” ujar Walikota Pekanbaru, Firdaus ST MT, Senin (31/12/2018).

Walikota mengatakan, dengan telah ditempatinya mal pelayanan publik Kota Pekanbaru, masyarakat yang hendak mengurus berkas perizinan bisa mendatangi kantor mal pelayanan publik di Jalan Sudirman.

“Karena apa yang kami buat juga untuk memudahkan masyarakat. Cukup datang ke Mal Pelayanan Pekanbaru,  masyarakat bisa mengurus ratusan perizinan disitu. Jadi lebih efektif,” terang Wako.

Terakhir Walikota berharap agar inovasi yang dilakukan Pemko Pekanbaru bisa memberikan manfaat bagi masyarakat Pekanbaru khususnya yang berkaitan dengan pelayanan publik.

“Mudah-mudahan dengan kita berikan pelayanan cepat, akselerasi dan percepatan pembangunan di Pekanbaru dapat segera kita wujudkan,” tutunya. (R.Hermasnyah/Kominfo)

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pemkab Karo Kembali Tertibkan Pedagang Kaki Lima, Pedagang: Intinya Jangan Pilih Kasih dan Tegas Dalam Penertiban

2

Bupati Karo Melalui Kadis Lingkungan Hidup Bagikan Tong Sampah Kepada Masyarakat Kelurahan Pasar Berastagi 

3

Danramil 06/MT Kapten Inf JE Sembiring Tinjau Pembangunan Koperasi Merah Putih Desa Kineppen

4

6 Kepala SMA Negeri Kabupaten Karo Serah Terima Jabatan, Normawati Martianna Ginting Spd Jadi Kepala SMA N 1 Berastagi 

5

Disperindag Imbau Pedagang Tak Jualan Di Bahu Jalan Dan Diatas Trotoar Demi Ketertiban dan Kenyamanan Pasar Berastagi