MENU TUTUP
Dunia Bola

Siapa Pemenang Piala Dunia 2018 Menurut Simulasi Komputer Canggih?

Rabu, 23 Mei 2018 | 11:49:02 WIB Dibaca : 2033 Kali
Siapa Pemenang Piala Dunia 2018 Menurut Simulasi Komputer Canggih? Foto: Deucttsche welle
Loading...

Petunjuk7.com - Apa yang terjadi ketika sebuah bank investasi global memerintahkan komputer canggihnya mensimulasi 10.000 turnamen virtual, untuk menebak siapa yang akan membawa pulang Piala Dunia tahun ini?

UBS, bank investasi global Swiss, merilis laporan quadrennialnya yang menjadi panutan bagi mereka yang ingin bertaruh siapa yang akan menang di Piala Dunia2018 di Rusia.

Analisis sepanjang 29 halaman ini tidak membawa kabar baik bagi sang tuan rumah. Rusia hanya memiliki peluang 1,6 persen untuk bisa menjadi juara dunia. Angka ini satu posisi di bawah Meksiko dan Swiss.

Juara bertahan Jerman berada di posisi pertama dengan peluang menang 24 persen, diikuti oleh Brasil dan Spanyol.

"Sudah hampir dipastikan bahwa juara Piala Dunia baru akan datang dari Eropa atau Amerika Latin," kata UBS.

"Kemungkinan juaranya dari Asia,Afrika, Timur Tengah, atau Amerika Utara hampir nol." Sebutny.

Laporannya sebagian tentang tinjauan ringan, apa yang akan terjadi dalam rentang waktu antara 14 Juni hingga 15 Juli mendatang di Rusia dan sebagian lagi adalah analisis serius menyangkut iklim investasi di Rusia.

Italia juga diikutsertakan dalam analisa

Uniknya, laporan UBS mengikutsertakan Italia, meskipun juara dunia empat kali ini gagal untuk pertama kalinya sejak 1958 untuk lolos ke putaran final.

"Turnamen ini rasanya tidak sama tanpa mereka," tulis UBS dalam bagian yang disebut "A tribute to Italy". Tim Azzurri yang tak lolos babak kualifikasi diberi peluang menang yang sama seperti Rusia.

Laporan UBS juga mengidentifikasi lima pertandingan yang wajib ditonton karena disebutkan bakal berlangsung seru.

Seperti misalnya pertandingan Spanyol lawan Portugal yang diprediksi UBS akan dimenangkan oleh Spanyol. Inggris juga diramalkan akan mengalahkan Belgia di babak penyisihan grup yang menentukan.

"Sementara kami berharap bahwa tim terbaik yang jadi juara, kami juga berharap bahwa hasilnya tidak lebih buruk dari sebelumnya, ketika rekan-rekan kami di Sao Paulo mengalami depresi selama beberapa minggu setelahnya," tulis UBS tentang tuan rumah Piala Dunia 2014 Brasil yang kalah 1-7 dari Jerman di babak semifinal.

Empat tahun yang lalu, komputer UBS memilih Brasil sebagai pemenangnya, tapi nyatanya timnas Jerman yang memboyong Piala Dunia pulang ke negaranya.

Sumber:Deutsche Welle.com











Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si