MENU TUTUP

Hardiknas 2018, Plt Gubri Serahkan Penghargaan kepada 7 Siswa Prestasi

Rabu, 02 Mei 2018 | 18:17:28 WIB Dibaca : 2074 Kali
Hardiknas 2018, Plt Gubri Serahkan Penghargaan kepada 7 Siswa Prestasi Foto:MC Riau
Loading...

Petunjuk7.com - Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Riau (Gubri) Wan Thamrin Hasyim memberikan penghargaan secara langsung kepada tujuh siswa berprestasi yang telah meraih juara di berbagai perlombaan tingkat nasional mewakili Riau, baik di bidang pendidikan maupun olahraga.

"Penghargaan ini merupakan apreasi Pemprov Riau terhadap anak-anak kita yang telah mengharumkan nama Riau melalui prestasi dan bakat yang mereka miliki," kata Wan Thamrin yang juga bertindak sebagai inspektur upacara peringatan Hardiknas tingkat Provinsi di halaman Kantor Gubernur Riau, Rabu (2/5/2018).

Ia pun berpesan kepada seluruh generasi muda yang ada di Riau untuk giat belajar dan senantiasa optimis dalam mengapai apa yang mereka cita-citakan.

"Yakinlah, anak-anak Riau bisa bersaing di kancah nasional dan internasional. Kuncinya harus rajin belajar," pesan mantan Bupati Rokan Hilir ini.

Adapun tujuh siswa peraih prestasi tersebut, yakni: Rara Sevani, siswi SDN 153 Pekanbaru, meraih medali emas pada FL2SN 2017 di Surabaya. Gali Permata, siswi SMP Dharmayudha Pekanbaru, meraih medali emas pada O2SN 2017 di Medan. Diva Aprilia, siswi SMPN 6 Pekanbaru, meraih medali emas pada O2SN 2017.

Agung Nurmad, siswi SDN 132 Pekanbaru, meraih medali perak pada O2SN 2017 di Medan. Rudi Setianto, siswa SLBN Pembina Pekanbaru, meraih medali Perak pada O2SN 2017. Dinia Andra, siswi SMPN 17 Pekanbaru, meraih medali perunggu pada O2SN 2017. (FG/MCR).

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Dandim 0205/TK Bersama Forkopimda Gelar Pemusnahan 1 Rante Ladang Ganja di Hutan Sibuatan Pancur Batu

2

Dandim 0205/TK Letkol Inf Robert Panjaitan Pimpin Operasi Pemusnahan 1 Rante Ladang Ganja di Hutan Sibuatan Pancur Batu 

3

Tempuh Medan Terjal, Kodim 0205/TK Amankan Ladang Ganja Selebar 1 Rante di Pancur Batu

4

SPKLU Bakal Makin Menjamur, PLN Unit Berastagi Tambah 1 Mitra Strategis di Mikie Holiday

5

Dandim 0205/TK Letkol Inf Robert Panjaitan Instruksikan Babinsa Awasi Program MBG