MENU TUTUP

Hujan Deras, Ruas Jalan di Desa Gunung Melintang, Kuansing Terputus

Kamis, 12 April 2018 | 10:37:01 WIB Dibaca : 2480 Kali
Hujan Deras, Ruas Jalan di Desa Gunung Melintang, Kuansing Terputus Foto:MC Riau
Loading...

Petunjuk7.com - Hujan deras yang terjadi di wilayah Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Propinsi Riau sejak sepekan terakhir ini membuat salah satu ruas jalan yang ada di Desa Gunung Melintang Kecamatan Kuantan Hilir, terputus.

Untuk itu, Camat Kuantan Hilir, Yulfides ketika dikonfirmasi terkait kondisi ini membenarkan adanya kejadian tersebut di wilayahnya.

"Saya sudah berkoordinasi dengan Kepala desa Gunung Melintang terkait hal ini," kata Yulfides kepada wartawan, Selasa (10/4/2018) melalui sambungan teleponnya.

Menurutnya, dilokasi tersebut sebelumnya terdapat jembatan kayu, dan jembatan tersebut diperkirakan hanyut dibawa air bah yang diakibatkan hujan deras sejak beberapa hari ini.

"Itu kejadiannya sudah sejak dua hari lalu,"ujarnya.

Kemudian sambung Yulfides, ruas jalan tersebut memang berada di wilayah Desa Gunung Melintang, namun statusnya merupakan jalan PT RAPP, karena ruas jalan ini merupakan akses menuju kawasan PT. RAPP.

"Jadi itu bukan jalan Pemda, tapi jalan PT.RAPP, namun demikian kita akan berkoordinasi dengan pihak RAPP agar segera akses jalan ini diperbaiki,"pungkasnya. (FG/MCR).

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si