MENU TUTUP

Wabup Rohil Menawarkan Potensi Alam Dihadapan Para Pengusaha Dalam FGD di Kemendes PDTT

Rabu, 31 Januari 2018 | 18:08:24 WIB Dibaca : 2309 Kali
Wabup Rohil Menawarkan Potensi Alam Dihadapan Para Pengusaha Dalam FGD di Kemendes PDTT Wabup Kabupaten Rohil (baju batik warna merah).Foto: Humas dan Protokol/SY/rls).
Loading...

Rokan Hilir - Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Drs.H.Jamiludin mengikuti pertemuan di Kemendes PDTT RI di Jakarta, Rabu (31/1). Turut serta mendampingi Wabup, Sekretaris Dinas PMD Mulyadi S.sos.

Tujuannya, sebagai Impelementasi dari Undang undang No. 6 tahun 2014 tentang desa, melalui pengembangan kawasan pedesaan berbasis produk unggulan serta untuk mendorong pemerataan dan daya saing desa, maka dibuatlah kegiatan dan dikemas dalam bentuk Forum Group Discussion (FGD).

Kegiatan yang dimaksudkan diskusi pembahasan implementasi produk unggulan kawasan pedesaan (prukades) dengan pola kemitraan (pemerintah, swasta dan petani). Hadir pada acara tersebut para pengusaha dari berbagai sektor dan BUMN.

Wabup Kabupaten Rohil, Drs. H.Jamiludin menawarkan beberapa produk mentah yang bisa meningkatkan perekonomian masyarakat petani, seperti talas/keladi dan kerang, jahe merah.

Ini dipaparkan Wabup didepan para pengusaha dan Menteri Desa PDTT Eko Putro Sanjoyo bahwa Kabupaten Rokan Hilir mempunyai potensi alam yang luar biasa seperti talas, jahe merah dan kerang yang sekarang sedang diminati dan giat oleh para petani.

Wabup berharap bahwa potensi ini mendapat respon dan ketertarikan para investor utk menyediakan hilir (pabrik) dari hasil para petani ini.

"Dalam kesempatan ini kami berharap minat dari para pelaku usaha untuk dapat menginvestasikan modal nya sesuai dengan bidang, dan hal ini sangat berarti. Karena selain mempermudah proses penjualan yang dengan sendirinya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat didaerah tersebut," sebutnya. (Humas dan Protokol/SY/rls).

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si