• Follow Us On : 
Satpol PP Kabupaten Karo Imbau Pedagang Tak Berjualan di Fasilitas Publik Terlihat Personil Satpol PP Kabupaten Karo saat patroli pkl di Kota Berastagi

Satpol PP Kabupaten Karo Imbau Pedagang Tak Berjualan di Fasilitas Publik

Selasa, 31 Januari 2023 - 11:20:34 WIB
Dibaca: 531 kali 
Loading...

Petunjuk7.com [ Kepala Satpol PP Kabupaten Karo Gelora Fajar Purba terus melakukan penataan untuk menjadikan Kota Berastagi dan Kota Kabanjahe yang bersih, aman dan tertata dengan baik.Oleh karena itu, Gelora Fajar Purba mengimbau agar para pedagang kaki lima untuk tidak menggelar dagangannya di fasilitas publik.

“Kita tidak melarang pedagang untuk berjualan, namun jangan di fasilitas publik seperti di trotoar, badan jalan dan tempat-tempat terlarang lainnya. Karena hal itu menganggu kenyamanan masyarakat,” kata Gelora Fajar Purba ketika dikonfirmasi wartawan pada hari Selasa 31/1/2023.

Menurut Gelora Fajar Purba , penggunaan fasilitas umum melanggar Perda Nomor 11 Tahun 2005 tentang Ketertiban Umum.

Oleh karena itu, Satpol PP secara bertahap terus melakukan penataan sejumlah kawasan yang rawan mengganggu ketertiban dan keamanan masyarakat di Kota Berastagi dan Kota Kabanjahe. 

Gelora menjelaskan, penataan yang dilakukan itu untuk mengembalikan fasilitas publik sebagaimana fungsinya. Maka dari itu, kita berharap kepada pedagang agar bisa bersama-sama menjadikan Kota Berastagi dan Kota Kabanjahe yang nyaman, aman dan tertib dengan tidak menggelar dagangan di fasilitas publik. 

Ditempat terpisah, Nurdin Tarigan ketika dikonfirmasi terkait apa yang di lakukan Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Karo terkait patroli mengatakan , apa yang dilakukan Satpol PP tersebut sangatlah bagus untuk ketertiban dan kebersihan kota Berastagi khususnya. 

" tapi kami mohon kepada Satpol PP maupun Dinas Perhubungan supaya menertibkan para pedagang yang masih berjualan di bahu jalan dan parkir di bahu jalan , contohnya di jalan pasar sana , masih banyak yang berjualan di badan jalan , itu disamping Kota Berastagi semakin sembraut , otomatis sudah pasti mengakibatkan kemacetan. 

Satu lagi tentang parkir berlapis di antara terminal sampai Tugu Kol,  itu sangat perlu di tertipkan Dinas Perhubungan , itu sudah jelas jelas menyalahi, bisa gara gara parkir berlapis tersebut, kemacetan bisa sampai ke Tugu Perjuangan itu , jadi untuk memajukan Kota Berastagi ini semakin maju , marilah kita sama - sama tertip berlalu lintas dan mari kita ingat motto Dinas Perhubungan yang lama , dengan mottonya " Mela Macet " malu macet ," ucap Tarigan .

 

Laporan : Sekilap 



Loading...

Akses petunjuk7.com Via Mobile m.petunjuk7.com
TULIS KOMENTAR
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA
Loading...
KABAR POPULER