Petunjuk7.com - Hari Ulang Tahun (HUT) Kartini yang jatuh pada tanggal 21 April 2019 Pemerintah Kabupaten Karo melalui panitia hari Kartini Ny. Sariati Terkelin Brahmana membuat kegiatan sebagai ungkapan bentuk penghormatan Raden Ajeng Kartini sebagian tokoh emansipasi wanita masa lalu sampai masa sekarang.
Rasa ungkapan ini kita tunjukkan melalui lomba gerak jalan santai, lomba membuat stand makanan/minuman, lomba pidato khusus peserta kaum perempuan dari berbagai kalangan, Profesi, perkumpulam dan Organisasi ,demikian disampaikan ketua panitia TP PKK Kabupaten Karo Ny. Sariati Terkelin Brahmana selaku ketua panitia, Jumat (26/04) 2019 pukul 08.00 WIB di halaman kantor Bupati Karo Kabanjahe.
Peserta yang ikut dalam lomba membuat stand makanan/minuman , melalui sekretariat PKK yakni 1. PKK Kabupaten, 2. Kec. Berastagi 3.GBKP 4.DWP (Dharma Wanita Persatuan) 50 Kec .Naman Teran 6. Kec Merdeka 7. Setia Motor 8. Susu Entrasol 9. Aqua 10. Kec. Merek 11. IWABRI (Ikatan Wanita Bank Rakyat Indonesia ).
Sedangkan peserta lomba gerak jalan 1. PKK Kabupaten, 2.DWP 3.IBI (Ikatan Bidan Indonesia) 4.HKBP 5.GBKP 6. Persit KODIM 7. BHAYANGKARI 8. Persit Yonif 225/Smb 9. GADASRI 10.GKPI 11. HIMPAUDI 12. GKPS 13. IWABRI. Selain itu, lomba Pidato juga dimeriahkan dari peserta 1. DWP 2. Kec. Berastagi 3. HKBP 4. HIMPAUDI 5. Bhayangkari 6. Persit Kodim 7. Persit 125/Smb 8.GKPS 9. GADASRI 10. Ibu PKK Kec. Tigabinanga 11. Ibu PKK Kec. Munte. Beber Ny Sariati
Sementara Bupati Karo Terkelin Brahmana SH menyampaikan kepada peserta lomba gerak jalan atas nama Pemkab Karo kami mengucapkan selamat hari Kartini walaupun sudah lewat diperingati bukan berarti mengurangi makna saat sekarang ini, ” ujarnya.
Lomba gerak jalan ini adalah wujud bagi ibu ibu semuanya mengimplementasikan sebagai rasa penghormatan tokoh Raden Ajeng Kartini bagi kaum perempuan dalam mendapatkan kesetaraan hak perempuan dan laki-laki di masa lalu.
Untuk itu, dirinya mengharapkan agar para kaum perempuan bisa menjadi generasi wanita yang tangguh dan berakhlak mulia, perempuan yang tahu menempatkan diri sesuai kodratnya dan tidak menyalahi kodratnya sebagai seorang wanita, dalam hal membantu tugas-tugas suami membangun keluarga, ikut serta pula membangun masyarakat dan juga bangsa negara, untuk mewujudkan keluarga yang sejahtera, ” imbuhnya.
Lebih lanjut dikatakan Terkelin, ikutilah gerak lomba jalan ini, namun perhatikan faktor keamanan saat berjalan dijalan raya , berikan jalan bagi kendaraan yang lewat, pada prinsipnya kegiatan tersebut jangan mengganggu bagi pengguna jalan lainnya, ” ujarnya .
Sementara itu Ny Etti Suang Karo Karo dan Kepala PPPA Kab . Karo Hartawati selaku tim panitia lomba gerak jalan mengatakan,” acara ini untuk menggugah kembali semangat kaum perempuan yang sejak dulu sudah ikut berperan aktif dalam kehidupan sehari hari serta dalam pemerintahan, selain itu tujuan kesehatan sudah tentu dalam gerak jalan ini,” ungkap Ny. Etty.
Yang mana gerak jalan ini, awal start dari halaman kantor Bupati Karo dan Finish di halaman kantor DPRD Karo, dengan jarak tempuh 3 kilometer, sedangkan hadiah bagi pemenang sudah disiapkan dalam bentuk barang berupa payung, piala, dll sementara untuk dalam bentuk uang tidak ada panitia siapkan, ” sebutnya.
Peserta gerak jalan dilepas oleh Bupati Karo Terkelin Brahmana SH didampingi wakil Bupati Karo Cory Seriwaty Br Sebayang dan Ketua TP PKK Kab. Karo Ny. Sariati Terkelin Brahmana, Ketua Persit Dim 0205 /TK Ny Taufik Rizal, Ketua Persit yonif 225/Smb Ny Anjuanda Pardosi, Ny Etty Suang Karo Karo, Asisten 1 Pemerintahan Drs Suang Karo Karo, Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Anak dr. Hartawaty Tarigan, serta Kadispora Robert Perangin Angin. (Sangap.S/rls)