MENU TUTUP

Sambut HUT Bhayangkara Ke-76, Polres Tanah Karo Bagikan Ribuan Paket Sembako

Senin, 20 Juni 2022 | 20:15:37 WIB Dibaca : 753 Kali
Sambut HUT Bhayangkara Ke-76, Polres Tanah Karo Bagikan Ribuan Paket Sembako Foto Bersama
Loading...

Petunjuk7.com [ Menjelang HUT Bhayangkara yang Ke-75 , Polres Tanah Karo bersama Forkopimda Kabupaten Karo menggelar aksi Bakti Sosial (Baksos) paket Sembako untuk warga di wilayah hukum Polres Tanah Karo , Senin 20/06/2022.

Ribuan paket sembako dibagikan kepada warga yang kurang mampu dan lanjut usia (lansia) berupa (lima) Kg Beras, 1 Kg Minyak Goreng, 1 Kg Gula Pasir, pembagian sembako di laksanakan dihalaman Mapolres Tanah Karo. “Kita membagikan sembako bagi warga yang terdampak Covid-19 bagi warga yang membutuhkan,” ujar Kapolres Tanah Karo AKBP Ronny Nicolas Sidabutar SH SIK MH.

Kegiatan Ini merupakan bentuk kepedulian Polres Tanah Karo untuk membantu sesama sekaligus mempererat tali silaturahmi antara Polri dengan masyarakat sekaligus meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri dalam menunjang program Polri.

"Selain membagikan paket sembako, kami dari Polres Tanah Karo juga  menghimbau kepada segenap lapisan masyarakat untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan untuk menghambat penyebaran covid-19. Jaga diri dan keluarga kita,"pesan Kapolres. 

“Baksos ini akan terus di lakukan berkelanjutan, untuk membantu meringankan sedikit beban warga tidak mampu, terutama warga yang terdampak covid-19.

Kapolres Tanah Karo AKBP Ronny Nicolas Sidabutar menambahkan "Kami dari jajaran Polres Tanah Karo mengucapkan banyak terimakasih kepada masyarakat karena situasi Kamtibmas yang aman, kondusif serta sinergitas antara tomas, toga serta masyarakat  berjalan dengan baik. Dan dalam kesempatan ini, kegiatan aksi bakti sosial dilakukan dalam rangka  menyambut HUT Bhayangkara ke- 76  "Pungkas Kapolres. 

 

Laporan : Sekilap 

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si