Bupati Karo Hadiri Halal Bihalal Ukhuwah Islamiyah di Desa Lingga
Petunjuk7.com -Bupati Karo Terkelin Brahmana SH menghadiri acara Halal Bihalal Ukhuwah Islamiyah Kabupaten Karo di Losd Desa Lingga, Kecamatan Simpang Empat, Minggu (14/7/2019). Acara ini diselenggarakan oleh seluruh organisasi masyarakat (ormas) Islam dan lembaga dakwah di Karo.
Ketua Pelaksana Halal Bihalal, Abdul Rahmat Saleh Tarigan didampingi Sekretaris, Samsir Asriansah melaporkan, kegiatan ini bertujuan untuk membina hubungan sesama ormas Islam serta mempersatukan seluruh umat Islam untuk bersama – sama membangun Kabupaten Karo.
“Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan yang sangat mulia dengan thema menyebarkan maaf dan membersihkan hati serta peduli terhadap sesama demi kebersatuan umat,” tutur Abdul dihadapan seribuan masyarakat muslim yang hadir.
Kepala Kementerian Agama Kabupaten Karo yang diwakili oleh Haji Sungkono dalam sambutannya mengatakan, kegiatan yang diselenggarakan baru pertama kali ini adalah merupakan suatu upaya panitia untuk menyatukan umat sehingga terhindar dari perpecahan.
Sementara, Bupati Karo sangat mengapresiasi kegiatan pembinaan silaturahmi umat Islam di Karo. Ia berharap agar kegiatan ini senantiasa tetap mempererat tali silaturahmi dan rasa kekeluargaan. Tidak hanya saat Idul Fitri, tetapi juga setiap saat sesuai dengan makna halal bihalal ini.
“Mari jadikan kegiatan ini sebagai wahana dan sarana untuk lebih memperkuat komitmen dan tekad untuk membangun kebersamaan dalam keberagaman serta bersinergi kepada seluruh umat beragama dalam mendukung program pembangunan,” ajak Terkelin.
Di tempat yang sama, Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Karo, H. Nurdin Ginting Jawak menyampaikan, pihaknya tentu sangat mendukung kegiatan yang digagas ormas Islam Karo ini. “Mari saling mendukung dan memperkuat Ukhuwah Islamiyah kita di Karo ini,” ucapnya.
Turut hadir dalam acara ini diantaranya, Tuan Guru HM Syafri Sinulingga, Ustad Muklis Mubarok, Ustad Irianto Ar-Rasyid, perwakilan Camat Simpang Empat, Kepala Desa Lingga serta seluruh pimpinan ormas dan lembaga dakwah Islam diantaranya, FPI, Ansor, GM Pujakesuma, Kamka, Forsip, Alwasliyah, MTA, Gerpedais, Ikadi, Setigkam serta tokoh Islam Karo. (Sangap.S).