MENU TUTUP

Sulitnya Air PDAM, Warga Berastagi Dan Jalan Udara Ujung Mengeluh

Senin, 20 September 2021 | 13:06:02 WIB Dibaca : 1157 Kali
Sulitnya Air PDAM, Warga Berastagi Dan Jalan Udara Ujung Mengeluh Air milik pdam Tirtanadi mati suri .
Loading...

Petunjuk7.com [ Kebutuhan air masyarakat Berastagi wajib terpenuhi karena kegiatan masyarakat sehari-hari banyak berhubungan dengan ketersediaan air bersih. Mulai dari kegiatan rumah tangga, sekolah , hingga usaha perdagangan, semuanya membutuhkan air bersih.

Daerah Beratagi sekitar maupun ke arah Jalan Udara Ujung sedikit mengalami kendala aliran air PDAM. Walaupun memang tidak semua warga memasang air PDAM tapi harus tetap jadi prioritas utama pelayanan pengadaan air bersih bagi masyarakat. Pelayanan kepada masyarakat adalah hal utama yang wajib dilaksanakan oleh penyedia layanan masyarakat.

Aliran air  PDAM milik Tirtanadi yang keluar di sekitar sini tidak menentu, kadang kencang, kadang pelan bahkan sampai mati. Air yang tidak menentu ini jadi kendala bagi warga maupun usaha perdagangan. Menurut Imanuel , salah satu pedagang makanan di Pusat Pasar Berastagi terkadang ia mengalami kesulitan air, apalagi untuk kegiatan mencuci peralatan masak dan berjualan.

“Air di sini tidak menentu, kadang ada, kadang tidak, tapi paling sering airnya keluar tapi sedikit. Untuk berjualan ya kadang terganggu karena air yang keluar tidak menentu. Jadi pintar pintarnya kita saja sebagai pedagang untuk menjaga ketersediaan air terutama untuk mencuci peralatan jualan,” kata Imanuel. 

Ketersediaan air bersih begitu penting bagi kelangsungan hidup masyarakat. Maka dari itu, penyedia layanan air bersih wajib memenuhi apa yang dibutuhkan masyarakat karena mereka telah membayar demi mendapatkan pelayanan terbaik. Tidak lupa saling bersinergi adalah hal penting bagi semua pihak karena pengawasan sekaligus pelayanan bisa berjalan bersama.

Laporan : Sekilap 

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si