MENU TUTUP

Babinsa Koramil 04/SE Pantau Protokol Kesehatan di Gereja

Ahad, 29 Agustus 2021 | 09:00:50 WIB Dibaca : 938 Kali
Babinsa Koramil 04/SE Pantau Protokol Kesehatan di Gereja Babinsa Pantau Protokol Kesehatan di Gereja
Loading...

Petunjuk7.com  [ Personel Babinsa Koramil 04/SE Kodim 0205/TK melakukan pengamanan terhadap masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah Minggu. Tidak hanya pengamanan, Babinsa juga melaksanakan Pengawasan penerapan protokol kesehatan di sejumlah Gereja yang berada di wilayah teritorial Koramil 04/SE  Minggu 29/08/2021 .

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman terhadap masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah mingguan dan mencegah terjadinya penularan Covid-19 dilingkungan gereja.

Menurut Danramil 04/SE Kapten Inf S Karosekali bahwa kegiatan ini sebagai upaya pendisiplinan masyarakat akan penerapan aturan protokol kesehatan.

“Selain melaksanakan pengamanan, kita juga melaksanakan pengawasan penerapan protokol kesehatan dengan memberikan himbauan 4M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menjauhi kerumunan) kepada jemaat yang akan melaksanakan ibadah”, katanya.

“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada jemaat, serta sebagai pencegahan penularan Covid-19 di lingkungan gereja”, ungkapnya.

Danramil 04/SE  berharap dengan kegiatan ini warga masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan aman dan nyaman, serta tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan. 

Laporan  : Sekilap 

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si