Cek Kesiapan Pos Terpadu Covid-19 di Doulu, Kapolres Karo Beri Semangat Petugas dan Ajak Berdoa
Petunjuk7.com - Saat ini Corona Virus Disease (Covid-19) masih menjadi perihal yang sangat meresahkan bagi masyarakat Indonesia. Sehingga, pencegahan menyerbarluasnya 'mata rantai' virus tersebut, dilakukan di setiap daerah.
Tak terkecuali Kabupaten Karo, Propinsi Sumatra Utara dengan langkah cepat pemerintah daerah membuat kebijakan segera membentuk Tim Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19.
Tindak lanjut dari pembentukan Tim Gugus Tugas tersebut, kemudian dibentuk Posko - posko terpadu di setiap pintu masuk ke Kabupaten Karo yang terdiri dari unsur Dinas Kesehatan Kabupaten Karo, BPBD Kabupaten Karo Polres Tanah Karo , Kodim 0205/Tanah Karo dan Dinas Perhubungan Kabupaten Karo dan lain - lain.
Guna memastikan efektifitas pelaksanaan tugas posko terpadu, Kapolres Tanah Karo, AKBP Yustinus Setyo, SH.,SIK., secara rutin melaksanakan pengecekan atas pelaksanaan tugas tersebut.
Kali ini, Kapolres Tanah Karo melakukan kontrol dan pengecekan Posko Terpadu di Desa Daulu, Kecamatan Berastagi Kabupaten Karo yang terletak di perbatasan Kabupaten Karo - Kabupaten Deliserdang, Sabtu (25/4/2020) siang.
Kehadiran Kapolres Tanah Karo disana juga melaksanakan patroli bersama Kapolsekta Berastagi AKP L Marpaung, Kasat Reskrim Polres Tanah Karo, AKP Sastrawan Tarigan, Kasat Lantas Polres Tanah Karo Iptu Agus Ita Lestari Ginting.
Tampak, Kapolres Tanah Karo menyapa para petugas posko serta memberikan semangat supaya pelaksanaan tugas berjalan baik dan efektif.
”Kita harus semangat melaksanakan tugas ini, mengingat tugas yang kita jalankan merupakan misi kemanusiaan yang menyangkut hajat hidup orang banyak. Yang tentunya mengandung nilai ibadah didalamnya," tutur AKBP Yustinus Setyo, SH.,SIK kepada wartawan, di sela -sela kegiatan tersebut.
"Rekan-rekan yang bertugas di Posko Pencegahan ini agar memperhatikan keselamatan diri, jaga kesehatan, jangan lupa menggunakan masker. Lakukan tugas sesuai dengan Standart Operasional Posedur (SOP) agar kita semua dapat terhindar dari wabah Covid-19 ini”, tegasnya.
Kapolres Tanah Karo juga mengimbau kepada masyarakat yang berkendara agar tetap mematuhi peraturan lalu lintas jalan raya.
"Masyarakat dihimbau jangan dulu mudik ke kampung halamannya. Jadi untuk memutus 'mata rantai' virus corona ini, kita sebagai masyarakat yang baik, mari kita patuhi apa yang sudah di sampaikan pemerintah kita," imbau AKBP Yustinus Setyo, SH.,SIK.
Selain mengimbau kepada masyarakat, Kapolres Tanah Karo mengajak para petugas posko untuk bersama-sama berdoa agar pandemi Covid-19 cepat berlalu.
"Masyarakat dapat beraktifitas kembali sebagaimana biasanya," tutup AKBP Yustinus Setyo, SH.,SIK. (KS).