Prajurit Manfaatkan 'Lahan Tidur ' di Sekitar Rumdis Kodim 0205/TK Jadi Lahan Pertanian
Petunjuk7.com - Prajurit yang bertugas di Komando Distrik Militer (Kodim) 0205/TK memanfaatkan 'lahan tidur' yang ada disekitar rumah dinas (rumdis) prajurit Kodim 0205/TK menjadi lahan pertanian.
'Dilahan tidur' tersebut ditanami tanaman cabe, tomat, wartel dan berbagai jenis bunga hiasan, juga tanaman lain yang bersifat menghasilkan dan dapat dinikmati langsung oleh prajurit dan keluarganya. Nah, yang paling banyak dari tanaman itu adalah budidaya bunga.
Contohnya yang mengelola 'lahan tidur itu adalah Serka M Nazir bersama istrinya. Kegiatan itu dilakukan pada pagi hari sebelum menjalankan tugas negara sebagai anggota Ba Kodim 0205/TK.
Sebagai prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI), Serka M Nazir selalu menyempatkan waktu untuk merawat tanaman bunga dibudidayakannya.
Setiap pagi dia selalu menyirami dan membersihkan dedaunan yang mengering. Hal ini ia lakukan sebagai salah satu perawatan tanaman.
Menurut Serka M Nazir sudah hampir lima tahun 5 tahun membudidayakan tanaman bunga. Sekarang bunga-sudah terlihat mekar dan indah.
"Kondisi pasaran bunga pada saat ini sangat murah Bang. Padahal tahun yang lalu, harga satu ikatnya saja bisa mencapai Rp 25000. Tapi dengan kondisi sekarang ini harganya cuma Rp5000," kata Serma M Nazir bersama istrinya ketika ditemui wartawan, Kamis (9/4/2020) sedang memanen bunga miliknya.
"Tapi walaupun begitu, mau tidak mau harus kita jual juga. Karena kalau kita biarkan mengering begitu saja di kebun. Kita nanti tidak bisa lagi menanamnya kembali. Karena tunasnya bunga ini kan tumbuh selalu . Yah, mudah - mudahan nanti panen berikutnya kena hargalah Bang," timpal istri Serka M Nazir.
Ditempat yang sama Dandim 0205/TK Letkol Inf Taufik Rizal, mengapresiasi para prajurit Kodim 0205/TK yang kreatif dan inovatif dalam memanfaatkan 'lahan tidur' di sekitar rumah rumah dinas.
Bahkan beberapa waktu yang lalu, lanjut Dandim 0205/TK, pernah juga disosialisasikan tentang penanaman tomat, wortel dan stroberi yang kaya akan sumber gizi.
“Hal itu merupakan salah satu upaya satuan, selain untuk memaksimalkan penggunaan 'lahan tidur', namun juga pemenuhan gizi dan ekonomi yang cukup bagi para prajurit dan keluarganya," tegas Dandim 0205/TK Letkol Inf Taufik Rizal seraya menambahkan, bahwa kegiatan tersebut juga membantu meningkatkan perekonomian keluarga.
Sedangkan, Pembina Persit KCK melalui Ketua Persit KCK Cabang XLI Dim 0205/TK, Ny. Vivi Taufik Rizal mengajak kepada seluruh anggota Persit KCK, melakukan kegiatan wirausaha dengan cara memanfaatkan 'lahan tidur' yang tersedia disekitar lingkungan perumahan asrama Makodim 0205/TK.
Selain itu, ia juga menghimbau dengan merebaknya wabah virus corona atau Covid-19 akhir - akhir ini yang telah berkembang diseluruh wilayah.
"Kususnya di Kabupaten Karo yang berdampak kepada kebutuhan perekonomian keluarga, maka Persit Dim 0205 berupaya dan berharap selain memenuhi kebutuhan pokoknya melakukan kegiatan wirausaha dengan cara memanfaatkan lahan tidur yg tersedia disekitar lingkungan perumahan asrama Makodim 0205/TK," kata Ketua Persit KCK Cabang XLI Dim 0205/TK.
Ekonomi Keluarga Terbantu
Untuk diketahui, adapun salah satu upaya kegiatan yang dilakukan dengan cara bercocok tanam terdapat beberapa jenis bunga hias seperti tekwa, salju, tonggal, piko, bunga bata serta menanami sayur mayur seperti wartel, kol, sawi, kentang, cabai dan lain - lain.
Saat musim panen tiba, dijual ke pasar sayur maupun pasar bunga tradisional di daerah Berastagi-Kabanjahe.
"Sangat membantu dalam meningkatkan penghasilan dalam perekonomian keluarga," ungkap Susanti istri dari Serka M Nasir.
Begitu juga dengan Hermin. Istri dari Peltu Panika Tarigan membenarkan bahwa wirausaha yang digelutinya selama ini sangat bermanfaat membantu dalam meningkatkan ekonomi keluarga.
"Dengan pendapatan gaji yang cukup, dapat menyisihkan hasil penjualan sayur dan bunga hias untuk membantu kebutuhan ekonomi serta biaya sekolah sampai dengan biaya kuliah anak," aku Hermin kepada wartawan, Kamis (9/4/2020).
"Ucapan banyak terima kasih kepada Bapak Dandim 0205/TK Letkol Inf Taufik Rizal SE selaku Pembina Persit KCK yang telah memberikan kesempatan untk mengelola dan memanfaatkan 'lahan tidur' yang tidak digunakan sesuai fungsi menjadi lahan produktif dan sangat bermanfaat," ucap Susanti dan Hermin. (KS).