MENU TUTUP

Menkominfo: Banyak Hoaks Serang KPU

Sabtu, 20 April 2019 | 11:42:22 WIB Dibaca : 1643 Kali
Menkominfo: Banyak Hoaks Serang KPU Foto:Antaranews.
Loading...

Petunjuk7.com - Menteri Komunikasi dan Informatika  Rudiantara mengatakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) menerima serangan banyak hoaks atau berita bohong terkait penyelenggaraan Pemilu 2019.

"Meskipun pemilu sudah selesai, tapi kami mengidentifikasi masih ada hoaks yang berkaitan dengan pilpres," kata Menkominfo Rudiantara saat diwawancarai wartawan di Kantor KPU, Jakarta Pusat, Sabtu (20/4/2019).

Dia mengungkapkan data itu dilihat dari perbandingan antara 17 hari pertama bulan Maret 2019 dengan 17 hari pertama April 2019. Kasus penyebaran hoaks itu paling banyak terjadi bulan April.

"Ada sih, ada (datanya) nanti kami rilis, biar tenang dulu sekarang," ujarnya.

Lebih lanjut, dia meminta masyarakat untuk menahan diri dan tidak memproduksi berbagai hoaks yang berkaitan dengan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilu 2019 yang dilakukan oleh KPU.

"Kita jaga sama-sama jangan kirimkan hoaks terutama yang ditujukan kepada KPU. Kita jaga sama-sama KPU untuk melakukan penghitungan suara," pintanya.

Rudiantara menuturkan saat ini pihaknya bersama KPU tengah meng-"address"(platform) penyebar hoaks tersebut.

"Hoaks yang mengarah ke KPU sekarang coba kami 'address'. Ada tim Kominfo dan KPU yang meng-'address' masalah ini," ucapnya.

Sumber:Antaranews.com
Editor:Hap

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si