MENU TUTUP

Kapolres Karo Gelar Rapat Sambut Millenial Road Safety Festival, Ini Kata Bupati

Rabu, 13 Februari 2019 | 11:44:08 WIB Dibaca : 1784 Kali
Kapolres Karo Gelar Rapat Sambut Millenial Road Safety Festival, Ini Kata Bupati Kapolres Tanah Karo AKBP Benny R Hutajulu SIK, menyampaikan kata sambutan dalam rapat menyambut: “Millenial Road Safety Festival,” Rabu (13/2/2019). Foto:KS
Loading...

Petunjuk7.com - Kapolres Tanah Karo menggelar rapat untuk menyambut: “Millenial Road Safety Festival,” pada bulan Maret 2019 mendatang, bertempat di kawasan wisata  Taman Menjuah - juah, Kecamatan Berastagi, Rabu (13/2/2019).

Rapat tersebut dalam rangka mewujudkan generasi muda millenial cinta lalu lintas menuju Indonesia gemilang di Taman Mejuah Juah, Kabupaten Karo, Propinsi Sumatra Utara.

Kapolres Karo AKBP Benny R Hutajulu SIK, mengatakan, visi dan misi dari kegiatan tersebut adalah memberdayakan kaum milenial untuk mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas guna tercapainya tujuan Road Safety to Zeroaccident.

Kemudian, paparnya, terbangunnya budaya tertib lalu lintas khususnya di kalangan generasi milenial, adanya peningkatan kualitas keselamatan di jalan dan menurunkan tingkat fatalitas korban kecelakaan, membentuk relawan lalu lintas milenial Indonesia dan juga mempererat hubungan kedekatan antara Polisi Lalu Lintas (Polantas) dengan generasi millennial.

“Target dari kegiatan ini adalah terbentuknya dua juta relawan lalu lintas Indonesia yang dapat menjadi mitra Kepolisian di seluruh Indonesia,” ketusnya.

Menurutnya, keselamatan berlalu Lintas sangatlah penting, mengingat saat ini sedang marak – maraknya pengendara yang belum memahami peraturan berlalu lintas, khususnya pengendara yang masih usia di bawah umur.

“Pihak Polantas nanti terus bersosialisasi terhadap masyarakat, nanti Bulan Maret ini tepatnya nanti tanggal 3  disitulah nanti puncaknya kegiatan Millenial bahkan bukan di Kab Karo ini saja di lakukan tapi di seluruh Indonesia ini pun kita tentang taat berlalu lintas yang patuh peraturan,” tandasnya.

Senada Kapolres Tanah Karo, Bupati Karo Terkelin Brahmana SH., mengatakan, menyambut baik langkah yang dilakukan pihak Polres Tanah Karo.

" Saya sangat menyambut baik apa yang dilaksakan Bapak Kapolres Karo ini, sekalian nanti mempromosikan Millenial Road Safety Festival, dan kita bisa promosikan pariwisata kita. Jadi saya minta kepada Camat Berastagi agar tingkatkan kebersihan di Kota Brastagi ini, khususnya kepada Dinas PU agar air mancur di Tugu Perjuangan itu bagus di buat. Jangan air mancurnya pun macam kencing anak - anak. Kalau bisa samalah dibuat air mancurnya meluncur. Biar indah k
Kota Berastagi ini, karena kegiatan yang di buat kapolres ini sangatlah luar biasa. Karena kegiatan Millineal Road Safety ini pihak Polres Karo telah mengundang penyanyi dari Ibu Kota, Contohnya Grup Coklat dan Erik Sihotang, " sebut Bupati Karo saat dalam rapat. (KS)



 

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si