MENU TUTUP

Kodim 0205/TK Latih Anggota Satpoll PP dan Damkar Karo, Hendrik: Peningkatan Kedisiplinan

Sabtu, 15 Desember 2018 | 20:26:57 WIB Dibaca : 1581 Kali
Kodim 0205/TK Latih  Anggota Satpoll PP dan Damkar Karo, Hendrik: Peningkatan Kedisiplinan Anggota Satpol PP Kabupayen Karo bersama Anggota Damkar Kabupaten Karo mendengarkan arahan dari instruktur pelatih Kodim 0205/TK. Foto:KS
Loading...

Petunjuk7.com - Anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Karo bersama Dinas Pemadaman Kabupaten Karo, dilatih pihak Komando Distrik Militer 0205/TK guna mendapatkan binaan pendidikan pendahuluan bela negara tentang fisik dan mental bertempat di lapangan tembak Satpol PP Kabupaten Karo, Sabtu (15/12/2018).

Demikian disampaikan Kepala Dinas Satpol PP Kabupaten Karo, Hendrik P Tarigan kepada www.petunjuk7.com, Sabtu (15/12/2018).

“Ini sebagai upaya peningkatan kedisiplinan, anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP)  mendapat binaan secara fisik dan mental dari anggota TNI Kodim 0205/TK yang selama ini bekerjasama dengan Satpol PP,” sebutnya.

Dijelaskan Hendrik, dari 158 anggota Satpol PP yang ikut pelatihan bela negara, lebih ditujukan untuk meningkatkan kedisiplinan dan kerjasama antar sesama anggota Satpol PP maupun dengan komponen masyarakat agar selalu memberi pelayanan kepada masyarakat.

“Yang masih honorer sebanyak 120 orang dan pegawai 30 orang. Intinya, sebagai  anggota Satpol PP agar mengimplementasikan yang didapat selama latihan pelaksanaan tugas Satpol PP bisa semakin profesional,” terangnya.

Sedangkan, instruktur pelatih dari Kodim 0205/TK Peltu Polman Lubis ,
menyampaikan, pembinaan ini mencakup materi peraturan baris-berbaris atau, wawasan kebangsaan serta bela negara.

“Pembinaan Satpol PP ini dilaksanakan selama 2 hari dan ditutup dengan pembaretan pada anggota Satpol PP sebagai simbolis atribut baret Satpol PP dan Damkar, ”kata Peltu Thomas ini kepada www.petunjuk7.com. (KS).





Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si