MENU TUTUP
Pilpres 2019

Prabowo - Sandi Dapat Dukungan dari Sejumlah Keluarga Pendiri NU

Kamis, 29 November 2018 | 04:55:13 WIB Dibaca : 1676 Kali
Prabowo - Sandi Dapat Dukungan dari Sejumlah Keluarga Pendiri NU Foto:Detik.com
Loading...

Petunjuk7.com - Sejumlah keluarga tokoh pendiri Nahdlatul Ulama (NU) memberikan dukungan kepada capres-cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Dukungan ini diberikan setelah melalui banyak proses.

Pernyataan dukungan itu disampaikan oleh tiga keluarga tokoh pendiri NU, yaitu Gus Hasyim Karim, cucu KH Bisri Syansuri; Irfan Yusuf Hasyim (Gus Irfan), cucu KH Hasyim Asy'ari; dan KH Hasib Wahab, anak KH Wahab Abdullah; saat berkunjung ke kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara No 4, Jakarta Selatan, Rabu (28/11/2018).

"Kita sesungguhnya sudah lama, kita sudah berpikir, merenung, kira-kira untuk pilpres yang pas dan sudah tiba saatnya itu siapa, dengan istikharah, cara minta petunjuk kepada Allah, alhamdulillah ini sudah sebagian besar kami. Kami ini sudah mendapatkan pilihan untuk penetapan untuk pilihan dan insyaallah terbaik untuk Indonesia," kata Hasib Wahab.

"Ke depan, untuk bisa lebih baik lagi dan ekonomi lebih stabil. Ini kok yang layak Pak Prabowo dan Pak Sandi untuk capres dan wapres. Saya kira itu pertimbangan rasional kita," lanjut dia.

Selanjutnya, Gus Irfan mengatakan silaturahmi ini sekaligus untuk bertukar pikiran dengan Prabowo-Sandi. Dia mengatakan hal tersebut membuat mereka saling memahami pikiran satu sama lain.

"Hari ini alhamdulillah perwakilan Dzurriyah pendiri NU hadir di sini bersilaturahmi dengan Pak Sandiaga, Pak Prabowo, sekaligus bertukar pikiran untuk saling memahami pikiran masing-masing, sehingga kita bisa saling mendukung, saling mendoakan bersama-sama, mudah-mudahan untuk Indonesia ke depan lebih baik," jelas Gus Irfan.

Dia mengatakan Prabowo memaparkan soal kebijakan ekonomi dalam pertemuannya tersebut. Prabowo, kata Gus Irfan, juga menyampaikan dirinya menghormati NU karena menjadi bagian sejarah Tanah Air.

Kami dari keluarga dari NU juga sangat terhormat karena beliau mengatakan Indonesia ini lahir sebagian besar juga karena perjuangan para ulama NU, sehingga kehadiran kami di sini semacam mengulang perjuangan para pendahulu," tuturnya.

Berikutnya, cucu Gus Hasyim Karim mengatakan Prabowo dinilai mampu mengendalikan ekonomi Indonesia ke depan. Dia juga menilai Prabowo punya ketegasan.

"Saya kira Pak Prabowo dengan ketegasannya, Sandiaga dengan sikap-sikap yang lebih humble dan lebih bisa menyesuaikan ke kaum milenial. Itu adalah pasangan yang serasi menurut saya," tuturnya.

Sandiaga Uno, yang hadir dalam pertemuan itu, mengaku bersyukur atas dukungan yang diterimanya. Dia mengatakan dukungan tersebut didapat setelah Prabowo dan dirinya berkunjung ke sejumlah pondok pesantren pada Hari Santri yang lalu. 

"Saya dan Pak Prabowo menyampaikan terima kasih atas kunjungan dan kami sangat terhormat mendapat kunjungan balasan karena pada Hari Santri Nasional, saya dan Pak Prabowo mengunjungi tiga pesantren besar ini untuk bersilaturahmi dan napak tilas pada Hari Santri Nasional.

Menapak tilas Resolusi Jihad yang pada saat itu kami diterima dengan sangat baik," tutur Sandi.

Sumber:Detik.com
Editor:Hap

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Longsor di Kawasan Tahura, Arus Lalulintas Berastagi - Medan Macet Total, Kasi Humas Aiptu Budi Sastra Surbakti: Tetap Waspada dan Hati Hati

2

Danramil 05/PY Letda Inf Sahnan Tambunan Hadir Saat Proses Mediasi Siswa SMA N Tiganderket Disaksikan Kacab Wilayah IV

3

Terlibat Dalam Perkelahian, Danramil 05/PY dan Kapolsek Payung Berhasil Memediasi Siswa SMA N 1 Tiganderket

4

Dukung Ketapang, Forkopimda Kabupaten Karo Launching Gugus Tugas Polri Program Prabowo dan Gibran

5

Prajurit Batalyon 125/Si