MENU TUTUP

Jelang Arus Mudik Lebaran 2018, Wabup Karo Gelar Ramp Check Kendaraan

Jumat, 08 Juni 2018 | 18:14:04 WIB Dibaca : 2083 Kali
Jelang Arus Mudik Lebaran 2018, Wabup Karo Gelar Ramp Check Kendaraan Foto:Sangap.S/rls
Loading...

Petunjuk7.com - Menjelang arus mudik lebaran 2018, Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Karo Cory S Sebayang didampingi Kadishub Gelora Fajar Purba, Satlantas Polres Tanah Karo, Jasa Raharja dan BNNK Karo melaksanakan pemeriksaan kelaikan kendaraan (ramp check) terhadap angkutan umum di terminal kabanjahe, Kamis (7/6).

Ramp check difokuskan pada tiga unsur penting, yaitu administrasi, teknis, dan penunjang. Unsur administrasi meliputi SIM pengemudi, STNK, surat tanda uji kelayakan (STUK), dan kartu pengawasan.

Kemudian unsur teknis mencakup sistem penerangan, sistem pengereman, serta kelaikan ban depan dan ban belakang kendaraan. Untuk unsur penunjang, yang akan diperiksa adalah pengukur kecepatan (spidometer), badan kendaraan (kaca depan dan penghapus kaca depan (wiper), juga kaca spion dan klakson ), kapasitas tempat duduk dan perlengkapan kendaraan.

"Ramp check ini dilaksanakan untuk memastikan kelaikan keamanan angkutan transportasi sesuai dengan standart keselamatan, yang akan dipakai pemudik agar memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh pengguna transportasi yang ada jelang arus mudik lebaran 2018 di Kabupaten Karo," terang Wakil Bupati Karo.

Wakil Bupati Karo juga menghimbau kepada para pengemudi angkutan untuk selalu mengutamakan keselamatan penumpang, mematuhi segala rambu rambu jalan, selalu hati hati dijalan, jangan ugal ugalan dan tertib dan disiplin dalam berkendara dijalan.

Disela sela pemeriksaan kendaraan tersebut, Wakil Bupati Karo Cory S Sebayang berserta rombongan menyempatkan menaiki langsung salah satu armada angkutan yang dikendarai oleh Kadishub Gelora Fajar Purba. (Sangap.S)

Loading...
Berita Terkait +
Loading...
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pemkab Karo Kembali Tertibkan Pedagang Kaki Lima, Pedagang: Intinya Jangan Pilih Kasih dan Tegas Dalam Penertiban

2

Bupati Karo Melalui Kadis Lingkungan Hidup Bagikan Tong Sampah Kepada Masyarakat Kelurahan Pasar Berastagi 

3

Danramil 06/MT Kapten Inf JE Sembiring Tinjau Pembangunan Koperasi Merah Putih Desa Kineppen

4

6 Kepala SMA Negeri Kabupaten Karo Serah Terima Jabatan, Normawati Martianna Ginting Spd Jadi Kepala SMA N 1 Berastagi 

5

Disperindag Imbau Pedagang Tak Jualan Di Bahu Jalan Dan Diatas Trotoar Demi Ketertiban dan Kenyamanan Pasar Berastagi